Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengapa Pencahayaan Bisa Memengaruhi Kualitas Tidur? Ini Penjelasannya

JAKARTA, KOMPAS.com - Tidur menjadi bagian terpenting bagi manusia untuk mengisi ulang energi yang telah dikeluarkan setelah seharian beraktivitas. 

Tak hanya keadaan tempat tidur serta kamar tidur, namun pencahayaan juga dapat memengaruhi kualitas tidur harian manusia. 

Dilansir dari Better Homes and Gardens, Selasa (3/5/2022), bagaimana Anda menerangi rumah terutama kamar tidur, dapat membantu mengoptimalkan siklus tidur.

Tidur malam yang baik sangat penting untuk kesehatan yang baik, dan pencahayaan dapat berperan dalam membantu Anda mendapatkan istirahat terbaik.

Jenis pencahayaan, waktu, dan warna cahaya semuanya dapat memiliki efek signifikan pada jam internal tubuh Anda.

Kiat-kiat dari ahli American Lighting Association ini akan membantu Anda melengkapi kamar tidur Anda untuk pengaturan pencahayaan yang dapat meningkatkan kualitas tidur. 

Bagaimana pencahayaan memengaruhi tidur?

Pertama, mari cari tahu bagaimana cahaya, baik alami maupun buatan dapat membantu mengatur atau mengganggu jadwal tidur Anda.

Siklus tidur dan bangun tubuh Anda, yang disebut ritme sirkadian, dapat terganggu ketika Anda menyerap terlalu banyak jenis cahaya yang salah.

Pada siang hari, matahari memancarkan cahaya biru-putih terang yang membuat Anda merasa waspada dan terjaga. Itu karena jenis cahaya ini bekerja untuk menekan melatonin, hormon di otak Anda yang membantu Anda tertidur.

Saat malam tiba, kadar melatonin tubuh Anda secara alami mulai meningkat, membantu Anda bersantai sebelum tidur. 

Akan tetapi, jika cahaya buatan di rumah Anda terus meniru cahaya alami bahkan setelah matahari terbenam, jam tidur internal Anda bisa berantakan. 

Tips pencahayaan rumah untuk tidur lebih baik 

Meskipun lampu LED, yang memancarkan cahaya berwarna biru seperti matahari adalah pilihan alami dan hemat energi untuk penggunaan siang hari, penting untuk beralih ke cahaya redup dan hangat di malam hari.

Ini membantu memberi sinyal pada otak Anda bahwa sudah waktunya untuk memproduksi melatonin dan bersiap untuk beristirahat.

Pasangkan perlengkapan lampu di kamar tidur Anda dengan bohlam warna kuning. Sebagai alternatif, Anda dapat menggunakan lampu LED yang dapat diredupkan dan berubah warna di seluruh rumah, dan menyesuaikan suhu lampu seiring berjalannya hari.

Jika Anda menggunakan pencahayaan otomatis, Anda juga dapat menyesuaikan pengaturan malam hari yang mengotomatiskan proses istirahat malam.

Selain lampu samping tempat tidur dan perlengkapan lampu di atas kepala, pertimbangkan lampu malam untuk tidur yang lebih baik. Pilih yang memiliki bohlam kuning, yang paling tidak mengganggu tidur selama Anda pergi ke kamar mandi di tengah malam.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/05/03/154535676/mengapa-pencahayaan-bisa-memengaruhi-kualitas-tidur-ini-penjelasannya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke