Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

7 Cara Hemat Membuat Kamar Tidur Terasa seperti Hotel

Jika kamu tertarik membuat kamar tidur serasa di hotel, ada banyak desain kamar tidur hotel yang bisa dipilih dengan sedikit imajinasi.

Dilansir dari Homes to Love, Selasa (9/11/2021), berikut cara hemat membuat kamar tidur terasa seperti hotel. 

Singkirkan kekacauan

Bagian dari daya tarik kamar hotel adalah tidak adanya sisa-sisa kehidupan sehari-hari. Singkirkan kekacauan barang-barang dari kamar tidur seperti koper yang setengah dibongkar, tumpukan pakaian, pernak-pernik, dan buku yang belum dibaca.

Melakukan langkah ini akan menjernihkan pikiran serta memungkinkan kamu untuk beristirahat dan bersantai. 

Jika kamu tidak benar-benar mempekerjakan staf untuk memindahkan bantal dari tempat tidur setiap malam, buatlah tetap efisien dan sederhana untuk pengalaman hotel terbaik. 

Selipkan seprai

Pastikan seprai yang dikenakan selalu terselip rapi setiap saat, seolah-olah kamu sedang diawasi.

Ketika seprai mulai sedikit mengendur pada penghujung hari, kamu akan menghargai upaya awal menyelipkan seprai dan fokus pada lingkungan sekitar untuk bersantai. 

Siapkan ruang yang penuh perhatian

Kamar hotel kelas atas biasanya dilengkapi dengan kursi berlengan dan meja untuk mengundang kegiatan membaca dan fokus.

Gunakan kursi favorit serta ciptakan tempat untuk menghabiskan waktu dalam refleksi yang tenang.

Perhatikan jendela

Pasang tirai antitembus pandang di jendela kamar tidur untuk memberikan kesan mewah dan privasi. 

Tirai tebal untuk melindungi dari cuaca, kebisingan, dan cahaya adalah kunci untuk menciptakan nuansa hotel serta lingkungan untuk tidur terbaik. 

Pasang sakelar lampu samping tempat tidur

Di suite hotel yang tidak terkenal sekali pun, sakelar di tempat tidur sangat penting. Kemampuan untuk mengontrol pencahayaan dari tempat tidur adalah kemewahan yang terjangkau untuk rumah mana pun.

Baik itu lampu, lampu pintar, maupun lampu dinding semuanya memungkinkan akses mudah dari tempat tidur itu sendiri. 

Buat layanan sendiri

Ada banyak hal yang dapat dilakukan untuk mempersiapkan kamar tidur seperti kamar tidur hotel. Turunkan seprai, redupkan lampu, lipat pakaian, serta isi gelas minu, lalu mulai bersantai.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/11/09/151500176/7-cara-hemat-membuat-kamar-tidur-terasa-seperti-hotel

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke