Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penyebab Kulkas Terasa Nyetrum saat Disentuh

JAKARTA, KOMPAS.com--Masalah pada kulkas bisa sangat beragam. Salah satunya adalah kulkas yang nyetrum saat disentuh.

Biasanya, setrum yang dialirkan hanyalah listrik statis yang tidak akan melukai atau terlalu menyakiti. Hanya saja, hal ini bisa membuat kita merasa terkejut.

Listrik statis yang kita rasakan saat membuka pintu lemari es berarti ada sesuatu yang tidak beres dengan landasan lemari es.

Kulkas model baru lebih mungkin mengalami hal ini ketimbang kulkas model lama atau model sederhana. Namun, lemari es model apapun bisa saja menyalurkan listrik statis jika terjadi sesuatu yang tidak beres pada komponen atau lingkungan.

Berikut adalah beberapa penyebab dan cara mengatasi kulkas terasa seperti nyetrum saat disentuh seperti dilansir dari Ehow, Kamis (5/8/2021).

1. Kelembaban

Jika kulkas ditempatkan di ruangan berpendingin yang memicu udara menjadi kering, hal ini mungkin akan memicu listrik statis. 

Untuk mengurangi listrik statis itu, kamu bisa menjaga kelembaban ruangan. Hal ini diharapkan berhasil mengurangi listrik statis pada lemari es.

2. Masalah colokan dan kabel

Kulkas dengan chip komputer yang mengontrol pembuat es, pengaturan pencairan dan suhu lebih sensitif terhadap listrik statis.

Jika model ini tidak dicolokkan dengan benar, kamu dapat mengalami kejutan yang terasa seperti listrik statis.

Jika kabel lemari es robek sehingga kawat logam menyentuh logam di suatu tempat di kulkas, kamu juga akan merasakan kejutan serupa.

Untuk itu, seringlah melakukan pengecekan pada bagian kabel dari lemari es.

3. Pencegahan


 

Kamu bisa mencegah aliran listrik statis dengan membawa koin logam di saku dan menyentuh koin sebelum menyentuh lemari es. Dengan demikian kamu tidak akan kaget dan tidak akan merasakan listrik statis itu.

Serat sintetis lebih sensitif terhadap listrik statis, jadi kenakan wol alami, katun, dan kain lainnya untuk mengurangi sengatan.

4. Pemecahan masalah 

Periksa buku manual lemari es untuk melihat jenis stopkontak yang direkomendasikan pabrikan.

Jika lemari es membutuhkan stopkontak tertentu dan kamu tidak menggunakannya, mungkin itulah penyebabnya.

Beralih ke stopkontak yang tepat, atau colokkan kabel kulkas ke pelindung dari arus listrik untuk mengurangi kejutan listrik.

Jika kamu melihat keausan pada kabelnya, gantilah untuk mengatasi masalah listrik statis.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/08/05/232404976/penyebab-kulkas-terasa-nyetrum-saat-disentuh

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke