Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Manfaat Lemon Untuk Membersihkan Ragam Peralatan di Rumah

JAKARTA, KOMPAS.com - Di balik warnanya yang cerah dan rasanya yang menyegarkan, lemon memiliki berbagai manfaat untuk membersihkan beragam benda di dalam rumah, mulai dari memoles peralatan stainless steel agar lebih berkilau hingga menyegarkan cucian.

Dilansir dari Treehugger, Minggu (30/5/2021), asam sitrat dalam lemon memberikan kemampuan memberikan alami yang kuat dan juga berguna untuk kesehatan dan membantu membersihkan beberapa area rumah.

Berikut beberapa manfaat lemon yang dapat membantu pembersihan di dalam rumah.

1. Hilangkan noda pada stainless steel

Campuran perasan lemon dengan garam dapat menghilangkan noda karat di bahan stainless steel. Oleskan campuran tersebut ke permukaan yang memiliki noda, kemudian biarkan selama lima menit dan bilas dengan air panas, lalu keringkan.

2. Menghilangkan bau di rumah

Dari lemari es hingga kotak kotoran kucing, lemon dapat menghilangkan segala jenis bau tak sedap di seluruh rumah.

Rendam spons dalam jus lemon dan letakkan di dalam lemari es untuk menyerap bau. Atau Anda bisa merebus kulit lemon dalam sepanci air untuk mendapatkan aroma segar seluruh rumah. 

Adapun sisa lemon dapat dibuang ke tempat pembuangan sampah untuk menghilangkan bau tak sedap dari sisa makanan yang terkumpul.

Selain itu, beberapa irisan lemon potong yang diletakkan di dekat kotak pasir kucing akan membantu menetralkan bau yang tidak sedap.

3. Menghilangkan noda

Lemon juga bisa menghilangkan beragam noda seperti anggur, tomat, keringat, dan noda lainnya pada pakaian.

Untuk mengaplikasikannya, potong lemon menjadi dua bagian kemudian taburi dengan garam dan gosokkan ke noda pada pakaian. Lalu, masukkan pakaian ke dalam mesin cuci untuk proses pencucian berikutnya.


4. Mencerahkan pakaian tanpa pemutih

Selain bisa menghilangkan noda, lemon juga bisa memutihkan pakaian tanpa pemutih. Tambahkan seperempat cangkir persan lemon ke siklus pembilasan saat mencuci cucian putih.

Kemudian gantung pakaian untuk dikeringkan di tali jemuran di bawah sinar matahari. Kombinasi lemon dan sinar matahari akan membuat putih Anda terlihat baru.

5. Bersihkan piring berminyak

Perasan lemon sangat efektif untuk menghilangkan minyak di piring kotor. Peras ke bagian-bagian piring yang sulit dibersihkan, termasuk makanan berkerak, yang dipanggang, dan diamkan selama beberapa menit. Setelahnya bilas hingga bersih.

6. Mengusir serangga

Semut, kutu, ngengat, kecoak, dan serangga lainnya dapat diusir oleh aroma dan rasa lemon yang kuat. Gantung bungkus kain yang berpori dengan berisi kulit lemon kering di lemari Anda sebagai ganti kapur barus.

Kemudian, peras lemon segar ke ambang jendela dan pintu di mana hama cenderung masuk ke rumah Anda. Anda juga bisa menyemprotkan perasan lemon ke area yang sulit dijangkau, seperti celah antara peralatan dan dinding.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/05/30/111100876/6-manfaat-lemon-untuk-membersihkan-ragam-peralatan-di-rumah-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke