Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

12 Cara Mudah Mendekorasi Dinding Ruangan agar Tak Tampak Kosong

JAKARTA, KOMPAS.com — Dinding kosong pada ruangan membuatnya tampak terlalu polos tanpa adanya variasi.

Padahal, meletakkan pernak-pernik di dinding akan membuat ruangan lebih cantik dan tidak membosankan.

Namun kita kerap kali bingung apa yang harus diletakkan di dinding agar tak terlihat kosong.

Untuk kamu yang masih kebingungan berikut adalah cara mudah menigisi dinding ruangan agar tak tampak kosong seperti dilansir Asia One, Kamis (25/2/2021).

1. Letakkan tanaman

Tanaman adalah pengisi dekorasi yang mudah untuk dinding kosong. Jika kamu ingin membuatnya lebih mudah, pilih tanaman yang tumbuhnya menjuntai ke bawah yang bisa di tanam di dalam ruangan.

2. Meja kopi yang bisa dilipat

Kamu bisa menambahkan meja kopi yang bisa dilipat pada dinding yang kosong. Meja ini bisa digunakan untuk mengerjakan pekerjaan, hingga seperti namanya, untuk meletakkan kopi dan teh sembari bersangkai.

3. Letakkan tempat penyimpanan unik

Kamu bisa menggunakan dinding kosong sebagai tempat penyimpanan ekstra. Sehingga kamu bisa menyimpan, peralatan masak yang dikategorikan sesuai fungsi, atau menyimpan hal lain yang bisa ditata dengan rapi, agar terlihat seperti pajangan dinding.

4. Cermin

Bagi penghuni rumah kecil, kamu bisa meletakkan cermin besar untuk mengisi dinding kosong. Cermin akan membuat ruangan tampak lebih besar dan membantu memantulkan cahaya di sekitar ruang berkat kualitas reflektifnya.

Letakkan cermin menghadap jendela sehingga dapat memantulkan kehijauan dari luar.

5. Tambahkan sentuhan lembut dengan tekstil

Jika kamu ingin menambahkan getaran bohemian yang lebih kasual ke rumah atau hanya ingin menyeimbangkan tepi dan garis di ruangan, pertimbangkan tekstil untuk mengisi dinding kosong.

Kamu bisa meletakkan permadani atau koleksi kain nusantara dengan corak dan warna yang sesuai dengan ruangan.


6. Bingkai foto

Saat harus mengisi dinding kosong, bingkai adalah pilihan yang jelas. Pasangkan bersama beberapa bingkai yang lebih besar atau buat dinding galeri yang terbuat dari yang lebih kecil.

Tetap gunakan palet warna atau tema yang konsisten untuk membuat semuanya tampak serasi. Gabungkan orientasi bingkai, menggunakan potret atau lanskap.

Gunakan selotip untuk mengatur segala sesuatu di dinding terlebih dahulu sebelum melakukannya dengan palu agar bingkai tidak miring saat dipasangkan.

7. Rak tangga

Kamu bisa menggunakan rak tangga untuk mengisi ruang kosong di dinding. Kamu bisa meletakkan pernaik-pernik favorit atau bahkan buku, bingkai foto hingga lampu hias.

8. Gunakan sebagai perpustakaan kecil

Gabungkan sebagai sudut baca yang nyaman, yang kamu butuhkan hanyalah tempat duduk yang nyaman, meja samping untuk meletakkan secangkir teh, dan lampu baca yang bagus serta koleksi buku kesayanganmu.

9. Pasang dinding pegboard

Kamu bisa memasang papan yang bisa digunakan sebagai tempat meletakkan memo, jadwal dan pengingat acara yang perlu kamu hadiri.

10. Bangun rak buku

Ubah koleksi literatur menjadi pengisi dinding kosong dengan membuat rak buku. Buku tidak hanya menambah kehangatan pada suatu ruangan, tetapi juga menunjukkan kepribadianmu.

11. Meletakkan sepeda

Ubah dinding kosong itu menjadi tempat penyimpanan sepeda untuk membantu mengosongkan sebagian ruang lantai.

Kamu bisa memasang lampu sorot yang diarahkan ke sepeda, sehingga membuat sepedamu tampak seperti barang seni yang menempel di dinding.

12. Ubah menjadi bar mini

Kamu bisa memasang rak minuman untuk menata koleksi minuman keras dan anggur milikmu. Namun ada baiknya memasang rak lebih tinggi untuk menghindari jangkauan anak-anak.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/02/25/190100576/12-cara-mudah-mendekorasi-dinding-ruangan-agar-tak-tampak-kosong

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke