Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berapa Lama Seekor Ikan Cupang Bisa Hidup?

JAKARTA, KOMPAS.com - Ikan cupang menjadi salah satu hewan peliharaan yang semakin banyak peminatnya, khususnya di masa awal pandemi Covid-19 tahun lalu.

Memelihara ikan cupang menjadi kegiatan yang dianggap bisa mengusir kebosanan, sekaligus memberikan kesenangan tersendiri karena keindahan warna dan sirip ikan cupang mampu membius mata serta terapi ketenangan batin.

Selain itu, tingkah laku ikan cupang yang agresif juga menjadi suatu hal yang menarik saat memeliharanya, karena mereka adalah hewan teritorial.

Namun, bagi yang baru memelihara ikan cupang, kamu perlu tahu bahwa usia hidup mereka tidak bisa bertahan lama, tidak seperti hewan peliharaan seperti anjing maupun kucing.

Tidak sedikit dari kamu mungkin merasa penasaran dan bertanya, 'berapa lama ikan cupang bisa hidup?'

Dilansir dari berbagai sumber, Senin (4/1/2021), pada artikel kali ini akan dibahas mengenai berapa lama ikan cupang hidup.

Terkait berapa lama ikan cupang bisa hidup, jawabannya tidak bisa pasti dan sangat tergantung. Ikan cupang di alam liar tidak akan hidup lebih lama dibandingkan ikan cupang yang hidup di penangkaran.

Dan ikan cupang yang diletakkan dalam akuarium 4 liter tidak akan hidup selama ikan cupang yang hidup di dalam akuarium 40 liter.

Berapa lama ikan cupang hidup di alam liar?

Ikan cupang yang hidup di alam liar akan hidup selama kurang lebih 2 tahun di lingkungan alaminya, atau begitulah konsensus umum.

Tidak dapat disangkal bahwa ikan cupang yang hidup di alam liar memang menjalani kehidupan yang lebih bebas, tapi hal itu dipertaruhkan dengan usia hidup mereka yang bisa jadi lebih singkat.

Ikan cupang yang hidup di alam liar menjalani kehidupan yang jauh lebih stres daripada cupang di akuarium. Mereka harus mencari makanan setiap hari, terkadang tanpa makan dalam sehari atau lebih.

Ikan cupang di alam liar juga harus melawan ikan cupang dan petarung siam lainnya yang mereka temui, dan mereka juga akan selalu bertarung untuk mencari pasangan.

Bisa diasumsikan bahwa umur ikan cupang di alam liar sedikit lebih pendek dari pada yang di hidup di penangkaran atau akuarium.

Selain itu, karena tingginya tingkat pencemaran di habitat mereka, rentang hidup ikan cupang di alam liar juga menurun. Faktanya, ikan cupang di alam liar sekarang masuk dalam Daftar Merah Spesies Terancam oleh International Union for Conservation of Nature and Natural Resources (IUCN).

Berapa lama ikan cupang hidup di penangkaran?

Ikan cupang yang hidup di penangkaran atau di akuarium diketahui mampu hidup antara 3-5 tahun. Namun, rata-rata mereka akan hidup sekitar 3 tahun.

Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa ketika kamu membeli ikan cupang, kamu dapat mengharapkan mereka bisa hidup selama 3 tahun.

Ikan cupang jantan hanya cenderung dijual di toko hewan peliharaan saat berumur sekitar 1 tahun. Ini adalah usia saat warna dan sirip mereka berkembang dengan baik.


Untuk ikan cupang betina dijual sedikit lebih cepat, biasanya sekitar umur 6 bulan. Karena ikan cupang biasanya berumur 6 bulan sampai 1 tahun pada saat kamu membelinya, kamu dapat mengharapkan mereka untuk hidup sekitar 2 hingga 2,5 tahun.

Namun, tidak jarang ikan cupang hidup sampai usia 4 atau 5 tahun jika mereka diberi kondisi akuarium yang sempurna dan dirawat dengan baik.

Kamu harus ingat, dalam banyak kasus, ikan cupang dibesarkan oleh pemiliknya di lingkungan yang sangat merugikan kesehatan mereka, sehingga itu berpengaruh pada usianya.

Apalagi jika kamu membelinya dari toko yang menyimpannya dalam gelas plastik, karena hal itu dapat berdampak drastis pada kesehatan dan kehidupan mereka.

Dan jika kamu bertanya-tanya berapa lama cupang betina bisa hidup, biasanya beberapa bulan lebih lama daripada cupang jantan.

https://www.kompas.com/homey/read/2021/01/04/110000976/berapa-lama-seekor-ikan-cupang-bisa-hidup-

Terkini Lainnya

Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Simak, Waktu dan Cara Panen Kucai yang Tepat

Pets & Garden
6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

6 Cara Menata Piring di Dapur agar Tetap Rapi dan Terorganisir

Do it your self
5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

5 Ide Dekorasi Dinding Bergaya Rustic yang Estetik

Decor
Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Cara Membersihkan Wastafel Porselen Menggunakan Bahan Alami

Do it your self
8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

8 Cara Memperkenalkan Kucing Peliharaan ke Anak Kucing Baru di Rumah

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

5 Cara Mencegah Bulu Hewan Menempel pada Cucian dan Mesin Cuci

Do it your self
Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Cara Menyimpan Produk Pembersih Kimia di Rumah

Housing
Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Mudah, Cara Membersihkan Panci dengan Soda Kue

Do it your self
Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Seberapa Sering Tanaman Kemangi Perlu Disiram?

Pets & Garden
Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Cara Membasmi Semut di Rumah Menggunakan Soda Kue

Do it your self
8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

8 Cara Membersihkan Kulkas Secara Menyeluruh, Bikin Makin Dingin

Home Appliances
Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Kenali, Ini Tanda Kucing Betina Berahi dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Minyak dari Pakaian

Do it your self
5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

5 Cara Mengharumkan Rumah dengan Bahan Alami

Housing
Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan

Utamakan Kualitas, Ariffurniture.co.id Hadirkan Furnitur Jepara Unggulan

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke