Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ke-68 Serangan Rusia ke Ukraina, UEFA Resmi Larang Klub Rusia Main di Liga Champions, Ancaman Donetsk dan Luhansk Dicaplok Rusia

Kompas.com - 03/05/2022, 06:45 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP,Reuters

KYIV, KOMPAS.com - Serangan Rusia ke Ukraina memasuki hari ke-68 pada Senin (2/5/2022).

Ini terhitung sejak Presiden Vladimir Putin memerintahkan invasi Rusia ke Ukraina yang disebutnya sebagai operasi militer khusus pada 24 Februari.

Pada perang Rusia-Ukraina hari kemarin, masih ada beberapa hal baru yang “mewarnai” konflik kedua negara.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-67 Serangan Rusia ke Ukraina, Evakuasi Warga Sipil di Mariupol, Jerman Pastikan Terus Kirim Senjata

Salah satunya, muncul tudingan bahwa Rusia punya rencana mencaplok Donetsk dan Luhansk di Ukraina dalam waktu dekat.

Ada juga pengumuman UEFA yang secara resmi melarang klub sepak bola Rusia bermain di Liga Champions.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah rangkuman serangan Rusia ke Ukraina pada hari ke-68 yang dapat disimak:

Rusia disebut punya rencana mencaplok timur

Michael Carpenter, Duta Besar AS untuk OSCE mengatakan, Rusia berencana dalam waktu dekat untuk mencaplok dua wilayah timur Ukraina yang dilanda invasi setelah gagal menggulingkan pemerintah Kyiv.

"Rencana mereka adalah untuk mencaplok 'Republik Rakyat Donetsk' dan 'Republik Rakyat Luhansk' ke Rusia menggunakan referendum atas pertanyaan tersebut," kata pejabat senior AS itu, dilansir dari AFP.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-66 Serangan Rusia ke Ukraina, Angelina Jolie Kunjungi Lviv, Pesawat Rusia Langgar Wilayah Udara Swedia

Remaja terbunuh di Odessa

Seorang anak laki-laki berusia 15 tahun tewas dalam serangan baru Rusia di pelabuhan Laut Hitam Ukraina di Odessa, kata dewan kota selatan.

"Sebuah rudal menghantam sebuah bangunan tempat tinggal yang memiliki lima orang di dalamnya," kata pernyataan itu.

Sementara, seorang gadis telah dirawat di rumah sakit.

UE siap untuk mengakhiri pasokan gas Rusia

Uni Eropa pada Senin, memperingatkan negara-negara anggota untuk mempersiapkan kemungkinan gangguan total pasokan gas dari Rusia, bersikeras tidak akan menyerah pada permintaan Moskwa bahwa impor harus dibayar dalam rubel.

Menurut para pejabat, Komisi Eropa pada hari ini, Selasa (3/5/2022) akan mengusulkan kepada negara-negara anggota sebuah paket sanksi baru untuk menghukum Rusia atas invasinya ke Ukraina, termasuk embargo minyak Rusia. 

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-65 Serangan Rusia ke Ukraina, Rudal Hantam Kyiv Saat Kunjungan PBB, Rusia Dituduh Curi Gandum di Lahan Ukraina

Jenderal tinggi Rusia kunjungi Donbass

Jenderal tertinggi Rusia, Valery Gerasimov, mengunjungi garis depan Donbass dalam perang Ukraina pekan lalu. 

Hal ini disampaikan oleh seorang pejabat Pentagon.

Tetapi, laporan bahwa jenderal tinggi Rusia itu terluka dalam serangan Ukraina tidak dapat dikonfirmasi.

Klub sepak boleh Rusia dilarang tampil di Liga Champions musim depan

Klub-klub Rusia telah dilarang oleh UEFA untuk berpartisipasi di Liga Champions dan semua kompetisi Eropa lainnya musim depan, badan sepak bola Eropa mengumumkan.

Sekitar 100 orang dievakuasi dari pabrik baja

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky menyebut, sekelompok awal sekitar 100 warga sipil telah dievakuasi dari pabrik baja Azovstal yang terkepung di kota Mariupol

Di sisi lain, Moskwa mengatakan beberapa warga sipil diserahkan ke PBB dan Palang Merah.

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-64 Serangan Rusia ke Ukraina, PBB Akui Gagal Akhiri Perang, Kyiv Dibom Lagi

Bolshoi membatalkan beberapa pertunjukan

Teater Bolshoi Rusia mengumumkan akan membatalkan pertunjukan yang disutradarai oleh Kirill Serebrennikov dan Timofey Kulyabin, yang keduanya berbicara menentang kampanye militer Moskwa di Ukraina.

Israel mengecam klaim Rusia atas Hitler 

Menteri Luar Negeri Israel Yair Lapid mengecam Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov karena menyebut Adolf Hitler mungkin "berdarah Yahudi" dan memanggil duta besar Moskwa untuk "klarifikasi".

Grup Finlandia membatalkan kesepakatan pembangkit nuklir

Konsorsium yang dipimpin Finlandia Fennovoima mengatakan telah mengakhiri kontrak dengan kelompok Rusia Rosatom untuk membangun pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) ketiga Finlandia, dengan alasan risiko terkait dengan perang Ukraina.

"Perang di Ukraina telah memperburuk risiko proyek tersebut," kata Fennovoima dalam sebuah pernyataan, juga mengutip "penundaan yang signifikan".

Baca juga: Rangkuman Hari Ke-63 Serangan Rusia ke Ukraina, Rangkaian Ledakan di Tanah Rusia, Gedung Senjata Barat Dihancurkan

PBB: Lebih dari 3.000 warga sipil di Ukraina tewas

Dilansir dari Reuters, kantor hak asasi manusia (HAM) PBB mengatakan pada Senin, jumlah korban sipil di Ukraina sejak 24 Februari telah melebihi 3.000 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com