Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Model Ini Mengaku Jual Fotonya ke Situs Dewasa untuk Biayai Orangtua

Kompas.com - 14/03/2021, 14:23 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber Daily Star

LOS ANGELES, KOMPAS.com – Seorang model bernama Alexis Griswold mengaku menjual foto-fotonya ke situs dewasa OnlyFans demi membiayai orangtuanya.

Alexis awalnya merupakan seorang model dan pesohor media sosial. Dia memiliki sekitar 473.000 pengikut di TikTok dan 207.000 pengikut di Instagram.

Karena pandemi virus corona, dia merasa sulit mendapatkan iklan. Akhirnya, Alexis memutuskan bergabung ke situs OnlyFans pada September 2020.

Di situs tersebut, wanita berusia 22 tahun, yang tinggal di Los Angeles, Amerika Serikat (AS) tersebut memiliki lebih dari 600 pelanggan dengan biaya berlangganan 16,99 dollar AS (Rp 244.000) per bulan.

Baca juga: Mantan Model Majalah Dewasa Banting Setir Jadi Sopir Bus

Dari penghasilannya di situs dewasa tersebut, Alexis mengaku menggunakannya untuk membiayai kehidupan keluarganya sebagaimana dilansir Daily Star, Jumat (12/3/2021).

"Saya membantu orangtua saya dan mengirimi mereka uang. Saya sangat bersyukur untuk itu. Untungnya, keluarga saya sangat mendukung," kata Alexis mengatakan kepada LADBible.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Alexis Griswold (@lexigriswold)

Meski menghasilkan uang dari situs dewasa tersebut, Alexis rupanya kerap menghadapi cibiran. Namun, hal tersebut tidak menyurutkannya.

Saat bebrapa orang mengunggah hal-hal berbau pornografi di situs OnlyFans, Alexis lebih memilih membuat konten-konten untuk dapat terhubung kepada pengikutnya.

Baca juga: Gelar Jumpa Pers di Dekat Toko Buku Dewasa, Trump Bikin Bingung

Di situs tersebut, Alexis mengatakan bahwa dia membagikan video tanya-jawab dan konten yang berisi lebih banyak mengungkapkan kehidupan pribadinya.

Melalui profilnya di situs OnlyFans, Alexis menuliskan, "Berlanggananlah untuk melihat foto, video, (konten) di balik layar eksklusif, mengenal saya, dan banyak lagi!"

 

"Beberapa teman mengomentari saya, tetapi saya mencoba untuk tidak membiarkan hal itu memengaruhi saya dan menjelaskan kepada mereka gambaran yang lebih besar tentang hal itu,” kata Alexis.

Baca juga: Bintang Porno Menari Erotis di Video Musik, Publik Iran Marah

Menurutnya, OnlyFans memang memiliki reputasi buruk awalnya. Namun, sekarang mulai bermunculan konten-konten yang tidak mengarah kepada hal-hal yang berbau pornografi di situs tersebut.

Alexis bertutur, OnlyFans kini sedikit berubah menjadi sesuatu yang lain.

"Saya merasa komunitas pesohor (media sosial) telah mengambil alih (OnlyFans) sekarang dan ini mulai menjadi sesuatu yang berbeda,” tutur Alexis.

Baca juga: Ketahuan Nonton Film Porno, Remaja di Korea Utara Diasingkan ke Desa Terpencil

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Anak-anak di Gaza Tak Tahan Lagi dengan Panas, Gigitan Nyamuk, dan Gangguan Lalat...

Global
AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

AS Menentang Penyelidikan ICC atas Tindakan Israel di Gaza, Apa Alasannya?

Global
Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskors... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

Global
Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Global
Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Global
Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Global
Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Global
Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Internasional
Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Global
3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur 'Facial Vampir' di New Mexico

3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur "Facial Vampir" di New Mexico

Global
Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Global
PM Singapura Lee Hsien Loong Puji Jokowi: Kontribusinya Besar Bagi Kawasan

PM Singapura Lee Hsien Loong Puji Jokowi: Kontribusinya Besar Bagi Kawasan

Global
Sejak Apartheid Dihapuskan dari Afrika Selatan, Apa Yang Berubah?

Sejak Apartheid Dihapuskan dari Afrika Selatan, Apa Yang Berubah?

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com