Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bikin Sontekan Ujian di Kuku, 35 Peserta Tes Ketahuan

Kompas.com - 29/08/2020, 15:30 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

MICHOACAN, KOMPAS.com – Sebanyak 35 peserta ujian masuk sekolah keguruan ketahuan mencoba menyontek di negara bagian Michoacan, Meksiko.

Mereka diduga membuat pola sontekan jawaban yang benar di kuku mereka sebagaimana dilansir dari Oddity Central, Kamis (27/8/2020).

Sebelumnya, panitia ujian curiga bahwa banyak peserta ujian di Michoacan yang melakukan kecurangan pada ujian tahap pertama yang berlangsung pada Juli.

Kecurigaan tersebut muncul setelah ada temuan bahwa beberapa peserta telah membeli kunci jawaban seharga 15.000 peso Meksiko (Rp 10 juta) hingga 25.000 peso Meksiko (Rp 16 juta).

Baca juga: Bank di Meksiko Ini Buka Kantor Cabang di Lokasi Antah-berantah

Selain itu, hasil tes dari beberapa peserta juga sangat mencurigakan. Sebanyak 50 peserta menjawab seluruh 100 soal ujian dengan benar.

Sementara itu, ada 300 peserta yang mendapat nilai 99 karena menjawab 90 soal dengan benar dari 100 soal.

Padahal nilai tertinggi di kota-kota lain dalam ujian tersebut hanyalah 71.

Untuk menghindari semua kecurigaan terhadap penipuan dan meminimalisasi kecurangan, panitia memutuskan untuk mengulang ujian tahap pertama di Michoacan pada 21 Agustus lalu.

Baca juga: Presiden Meksiko Minta Video Adiknya Terima Uang Diselidiki, tapi...

Pada hari pelaksanaan ujian, panitia mendapati 35 peserta ujian dari Kota Morelia dan Arteaga yang membuat pola jawaban di kuku mereka.

Polanya terdiri atas 10 titik dengan warna yang berbeda-beda di setiap kuku.

Meski dicat dengan warna berbeda, semua kuku menampilkan motif titik yang sama.

Sehingga jika ditotal ada 100 titik warna di kuku-kuku mereka, persis jumlah soal dalam ujian tersebut.

Baca juga: Ibu asal AS Ditemukan Tewas di Meksiko dengan Seluruh Gigi Dicopot

Akhirnya, ke-35 peserta ujian tersebut tidak dilarang mengikuti ujian dan mereka tetap diperbolehkan mengikutinya.

Namun, mereka dipisahkan dari peserta lain dan diwajibkan memakai sarung tangan atau menutupi kuku mereka dengan selotip.

Koordinator panitia ujian, Gabriela Santillan Mora, mengonfirmasi bahwa sebanyak 35 peserta ujian membuat pola titik yang sama di kuku mereka.

Dia menambahkan seluruh soal dalam ujian tersebut merupakan soal pilihan ganda yang berjumlah 100 soal.

Baca juga: 53 Lansia Usia 100 Tahun Lebih Di Meksiko Berhasil Lawan Covid-19

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com