Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gempur Jalur Gaza, Tank Israel Tembaki Pos-pos Hamas Semalaman

Keterangan itu disampaikan militer Israel pada Kamis (20/8/2020), sebagaimana diwartakan kantor berita AFP.

Sudah dua minggu terakhir ini serangan roket dan balon api datang silih berganti di Jalur Gaza, dan Israel membalasnya hampir setiap malam.

Konflik di perbatasan ini terus berlanjut meski ada upaya dari Mesir untuk mengakhiri gejolak.

"Peledak dan balon-balon api diluncurkan dari Jalur Gaza ke Israel," kata pernyataan militer Israel yang dikutip AFP.

"Sebagai tanggapan... tank-tank menargetkan pos militer organisasi teror Hamas di Jalur Gaza," lanjut pernyataan tersebut.

Petugas keamanan Gaza menerangkan, api membakar pos pantau Hamas di dekat kamp pengungsi Al Maghazi dan Al Bureij di tengah jalur itu, juga lebih jauh ke selatan di kota Khan Yunis.


Tidak ada korban jiwa, kata mereka.

Israel dan kelompok radikal Hamas yang menduduki Gaza telah berperang tiga kali sejak 2008.

Menanggapi peluncuran balon api yang terjadi terus menerus, Israel lalu melarang aktivitas penangkapan ikan di lepas pantai Gaza dan menutup penyeberangan barang Kerem Shalom.

Mereka juga memotong pengiriman bahan bakar ke satu-satunya pembangkit listrik di wilayah itu.

Pasokan listrik di sana sudah berkurang bahkan sebelum dimatikan. Konsumen hanya bisa menikmati aliran listrik utama sekitar 8 jam sehari.

Namun kini durasinya akan dipotong jadi hanya 4 jam sehari, dengan menggunakan daya yang dipasok dari jaringan Israel.

https://www.kompas.com/global/read/2020/08/20/145419470/gempur-jalur-gaza-tank-israel-tembaki-pos-pos-hamas-semalaman

Terkini Lainnya

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskorsing... 

Saat Mahasiswa Columbia University Tolak Bubarkan Diri dalam Protes Pro-Palestina dan Tak Takut Diskorsing... 

Global
ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

ICC Isyaratkan Keluarkan Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu, Israel Cemas

Global
[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

[POPULER GLOBAL] Bom Belum Meledak di Gaza | Sosok Penyelundup Artefak Indonesia

Global
Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Pria Ini Memeluk 1.123 Pohon dalam Satu Jam, Pecahkan Rekor Dunia

Global
Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Ukraina Gagalkan 55 Serangan Rusia di Donetsk

Global
Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Datangi Arab Saudi, Menlu AS Bujuk Normalisasi Hubungan dengan Israel

Global
Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Saat Bangladesh Liburkan Sekolah secara Nasional karena Gelombang Panas...

Global
Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Sepak Terjang Alexei Navalny, Pemimpin Oposisi Rusia yang Tewas di Penjara

Internasional
Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Bendungan Runtuh Akibat Hujan Lebat di Kenya Barat, 40 Orang Tewas

Global
3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur 'Facial Vampir' di New Mexico

3 Wanita Mengidap HIV Setelah Prosedur "Facial Vampir" di New Mexico

Global
Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Hamas Luncurkan Roket ke Israel dari Lebanon

Global
PM Singapura Lee Hsien Loong Puji Jokowi: Kontribusinya Besar Bagi Kawasan

PM Singapura Lee Hsien Loong Puji Jokowi: Kontribusinya Besar Bagi Kawasan

Global
Sejak Apartheid Dihapuskan dari Afrika Selatan, Apa Yang Berubah?

Sejak Apartheid Dihapuskan dari Afrika Selatan, Apa Yang Berubah?

Internasional
Dubai Mulai Bangun Terminal Terbesar Dunia di Bandara Al Maktoum

Dubai Mulai Bangun Terminal Terbesar Dunia di Bandara Al Maktoum

Global
Punggung Basah dan Kepala Pusing, Pelajar Filipina Menderita akibat Panas Ekstrem

Punggung Basah dan Kepala Pusing, Pelajar Filipina Menderita akibat Panas Ekstrem

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke