Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Keluarga Korban Bully Quaden Bayles Tolak Donasi Rp 5,3 Miliar

SYDNEY,KOMPAS.com - Sempat viral di media sosial, sosok Quaden Bayles, bocah 9 tahun yang mengalami perundungan (bully) kini menerima banyak donasi dari berbagai kalangan.

Donasi yang dia terima saat ini sebanyak 308 ribu dollar AS atau setara dengan Rp 5,3 miliar.

Keluarga Quaden memberitahu media lokal Australia bahwa mereka sangat tersentuh dengan respon dari banyak orang. Namun, mereka menginginkan tetap fokus kepada masalah yang sebenarnya.

"Quaden telah di-bully. Berapa banyak kasus bunuh diri, baik orang kulit putih maupun kulit hitam, di masyarakat kita yang terjadi karena bully?" ujar Mundanara Bayles, bibi dari Quaden Bayles.

Dia juga menambahkan bahwa seluruh donasi yang diterima untuk Quaden Bayles akan disumbangkan ke organisasi dan komunitas-komunitas yang lebih membutuhkan.

Keluarga Quaden lebih tepatnya menjelaskan ke mana uang tersebut akan disumbangkan. Ada dua komunitas di antaranya Dwarfism Awareness Australia dan The Balunu Healing Foundation.

Pemberian donasi itu sebelumnya sudah disepakati keluarga Quaden dengan Brad Williams, aktor sekaligus komedian AS yang memulai kampanye donasi melalui GoFundMe. Brad Williams sendiri juga mengalami kondisi yang sama dengan Quaden, yaitu mengidap Achondroplasia atau kekerdilan.

Brad William juga mengatakan di situs kampanye GoFundMe apabila terdapat kelebihan uang dari perjalanan ke Disneyland, bisa dipakai untuk donasi kepada gerakan amal anti-bully dan anti-penyalahgunaan.

Sebelumnya, Quaden Bayles pernah dirumorkan buruk.  Sebuah teori konspirasi jahat mengungkapkan adanya kecurangan yang dilakukannya.

Bocah usia 9 tahun itu dianggap telah memalsukan jati dirinya. Dalam unggahan yang beredar, dia disebut sebenarnya berusia 18 tahun dan membuat video tentang keinginan bunuh diri agar mendapat banyak donasi.

Namun ternyata, berita tersebut adalah hoaks. Quaden Bayles adalah anak kecil berusia sembian tahun.

Pada 2015, Studio 10 Australian Network pernah mewawancarai Quaden Bayles dan ibunya, Yarraka Bayles. Saat itu dikatakan kalau usia Quaden 4 tahun.

Pembawa acaranya saat itu mengatakan, "Quaden Bayles berusia 4 tahun, berasal dari Brisbane dan merupakan sosok inspiratif. Kampanyenya ingin meningkatkan kesadaran orang-orang tentang dwarfisme."

https://www.kompas.com/global/read/2020/02/28/084713670/keluarga-korban-bully-quaden-bayles-tolak-donasi-rp-53-miliar

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke