Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cocok Jadi Topping, Benarkah Susu Kental Manis Bukan Susu?

KOMPAS.com - Beredar informasi di tengah masyarakat yang menyebutkan bahwa susu kental manis bukan susu. Namun, pernyataan ini kurang tepat, karena susu kental manis sebenarnya adalah produk susu olahan yang aman dikonsumsi.

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) melalui Peraturan Kepala (Perka) Nomor 21 Tahun 2016 menyatakan bahwa susu kental manis adalah produk olahan susu yang diperoleh dengan menghilangkan sebagian air dari campuran susu dan gula hingga mencapai tingkat kepekatan tertentu.

Aturan yang terbit pada 24 Mei 2016 itu secara gamblang menjelaskan bahwa pernyataan susu kental manis bukan susu adalah hal kurang tepat. Sebab, bahan makanan ini merupakan dalam kategori pangan 01.3.1.

Direktur Inspeksi dan Sertifikasi Pangan BPOM Tetty Helfery Sihombing menyatakan, susu kental manis merupakan produk susu sehingga tidak masalah jika dikonsumsi siapa pun, termasuk anak-anak.

"Itu kan sudah sejak lama kami periksa dan ada aturannya, jadi aman dikonsumsi," ujar Tetty dalam keterangannya, Rabu (18/10/2017).

Dari pernyataan tersebut diketahui bahwa susu aman digunakan asalkan sesuai takaran. Apalagi jika diimbangi dengan menerapkan gaya hidup sehat, produk susu olahan ini bisa menjadi asupan energi harian.

BPOM mencatat kebutuhan kalori untuk orang dewasa rata-rata mencapai sekitar 2.150 kkal setiap hari. Kalori berperan penting dalam menjaga kinerja sistem tubuh saat beraktivitas sepanjang hari.

Susu kental manis mengandung energi sebanyak 130 kilo kalori (kkal) per sasetnya dan memiliki berbagai vitamin dan mineral.

Konsumsi susu kental manis yang sesuai dengan kebutuhan tubuh bisa menjadi pendukung kebutuhan gizi keluarga. Hal ini semakin membantah asumsi susu kental manis bukan susu merupakan anggapan yang kurang tepat.

Menu sarapan dengan susu kental manis

Karena asumsi susu kental manis bukan susu merupakan hal kurang tepat dan produk ini bisa dikonsumsi dengan berbagai resep sarapan praktis, berikut rekomendasi empat resepnya yang dilansir dari berbagai sumber.

1. Strawberry buttermilk oats

Strawberry buttermilk oats bakal menjadi menu sarapan praktis untuk menyambut pagi hari Anda yang sibuk. Anda bisa membuat oat buttermilk dari malam sebelumnya dan taburi dengan stroberi dan susu kental manis keesokan harinya.

Bahan-bahan

  • ½ oat
  • ½ cangkir buttermilk
  • ½ sdt vanila, atau ekstrak almond
  • ½ cangkir yoghurt polos
  • ½ cangkir stroberi yang sudah diiris
  • 1 sdm almond panggang opsional
  • Susu kental manis

Cara membuat

1. Siapkan mangkuk kecil, campurkan oat, buttermilk, dan ekstrak vanila.

2. Dalam mangkuk kecil terpisah, campurkan madu dan irisan stroberi. Aduk agar tercampur.

3. Tutupi mangkuk dan masukkan ke dalam lemari es semalaman.

4. Di pagi hari, oat akan terlihat padat dan lembut. Taburi dengan yoghurt, lalu sendokkan stroberi di atas yoghurt. Terakhir taburi dengan almond dan tuangkan susu kental manis sesuai selera.

2. Pancake labu coklat

Pancake labu coklat memiliki kombinasi unik dan lezat antara cokelat dan bubur labu dengan campuran bumbu yang khas.

Bahan-bahan

  • 1 cangkir labu yang sudah dihaluskan
  • 1 telur
  • 2 sdm mentega cair
  • 2 cangkir tepung serbaguna
  • 3 sdm gula
  • 2 sdt baking powder
  • 1 sdt soda kue
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 1 sdt kayu manis
  • ½ sdt jahe bubuk
  • 2 cangkir susu cokelat

Topping:

Cara membuat

1. Siapkan mangkuk sedang, campurkan labu, telur, dan mentega cair. Lalu aduk sampai rata.

2. Dalam mangkuk terpisah yang lebih kecil, campurkan tepung, baking powder, soda kue, cokelat bubuk, dan rempah-rempah.

3. Aduk bahan kering ke dalam campuran labu dan tambahkan susu cokelat. Aduk hingga tercampur rata sampai adonan mengental.

4. Siapkan wajan yang sudah diolesi minyak atau mentega di atas kompor dengan api sedang-kecil, Masukkan ? cangkir adonan dan masak selama 2 hingga 3 menit pada sisi pertama sampai mulai terbentuk gelembung pada pancake dan pinggirannya mulai mengeras.

5. Balik dan masak lagi selama 2 menit di sisi kedua. Keluarkan pancake dan taruh di piring.

7. Pancake cokelat siap disajikan dengan taburan cokelat, susu kental manis, dan sedikit krim kocok.

3. Challah French toast

Sarapan Anda akan lebih spesial dengan roti panggang Perancis yang unik, dibuat dengan challah atau adonan roti digulung seperti pita dan dianyam. 

Bahan-bahan

Cara membuat

1. Pertama, buat custard dengan campuran telur, susu, krim, madu, vanila, kayu manis, dan garam.

2. Masukkan beberapa potong challah ke dalam custard dan biarkan meresap, sesekali dibalik, hingga lunak tetapi tidak hancur, selama 1 hingga 2 menit tergantung pada kelembaban yang diinginkan untuk French toast.

3. Panaskan wajan yang sudah diberi ½ sendok makan mentega dan 1½ sendok makan minyak dengan api sedang. Masak roti rendaman hingga berwarna coklat keemasan

6. Sajikan roti dengan susu kental manis.

4. Cotton cake

Bahan 1:

  • 40 gr butter
  • 60 gr tepung terigu
  • 60 gr susu kental manis
  • 4 butir kuning telur

Bahan 2:

  • 4 butir putih telur
  • 45 gr gula pasir

Topping:

Cara membuat

1. Panaskan butter dengan api kecil. Setelah meletup segera masukkan terigu, aduk hingga rata, lalu tambahkan susu kental manis. Campurkan adonan terigu dengan empat butir kuning telur. Aduk rata, sisihkan.

2. Blender putih telur dan gula sampai mengembang dan berwarna putih. Masukkan ke adonan satu dan campur perlahan hingga rata.

3. Tuang ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti. Panggang dengan sistem Au Bain Marie (loyang utama dialasi loyang lain berisi air setinggi 1,5 cm) dengan suhu 160 celsius selama 45 menit.

4. Jika sudah matang, keluarkan roti dan tambahkan susu kental manis sebagai topping.

Itu tadi penjelasan panjang yang menyatakan bahwa asumsi susu kental manis bukan susu tidaklah tepat sekaligus berbagai resep sarapan praktis yang lezat dengan tambahan susu kental manis.

Semoga ulasan di atas bisa menjadi pencerahan tentang anggapan susu kental manis bukan susu yang beredar luas di tengah masyarakat, karena sejatinya produk ini merupakan produk susu olahan yang aman dikonsumsi sebagai campuran, tambahan, atau topping makanan atau minuman.

https://www.kompas.com/food/read/2023/12/20/100000775/cocok-jadi-topping-benarkah-susu-kental-manis-bukan-susu-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke