Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tips Memanggang Baby Octopus agar Tidak Alot, Pakai Api Besar

KOMPAS.com - Baby octopus harus diolah dengan baik dalam waktu 45 menit pada babak pressure test MasterChef Indonesia (MCI) musim 11, Sabtu (21/10/2023).

Bahan ini sudah di-blanch saat disiapkan untuk para peserta MCI. Jadi, seharusnya tidak membutuhkan waktu lama untuk memasak seafood tanpa tulang belakang ini.

Sayangnya, Usman, salah satu peserta MCI, harus pulang karena gagal mengolah baby octopus dengan baik.

Usman menyajikan potongan bayi gurita panggang dengan tekstur keras karena terlalu lama dimasak.

Simak cara memanggang baby octopus agar tidak keras, seperti dilansir Master Class berikut ini.

  • 6 Cara Empukkan Gurita, Bisa Tanpa Presto
  • Resep Gurita Panggang, Masakan Gurita Praktis di Rumah
  • 3 Cara Olah Baby Gurita agar Tidak Alot, Cukup Masak Sebentar

1. Bersihkan baby octopus

Cuci dan bilas gurita sampai bersih menggunakan air dingin. Buang bagian mata dan paruhnya dengan pisau kecil.

2. Rebus baby octopus

Manfaatkan bumbu dan rempah untuk merebus gurita, seperti daun salam, merica, garam, dan lemon.

Rebus baby octopus dengan api kecil hingga mendidih dan empuk kurang lebih 45 menit.

3. Potong ukuran besar

Biarkan baby octopus berukuran sedang hingga besar bila ingin dipanggang agar lebih mudah.

Potongan gurita yang terlalu kecil bisa berjatuhan di antara panggangan saat memasaknya meski sebentar.

4. Marinasi baby octopus

Langkah ini opsional. Kamu bisa meniriskan gurita rebus dan membumbuinya sebelum dipanggang.

Bila ingin menyajikannya dengan saus, silakan langsung memanggang gurita tanpa membumbuinya lagi.

5. Panggang dengan api tinggi

Atur api atau suhu panggangan gurita dengan tinggi. Tempatkan gurita di atasnya dan masak hingga matang kecoklatan.

Jangan lama-lama, cukup panggang selama tiga hingga empat menit untuk setiap sisinya.

  • Cara Masak Gurita Tanpa Presto agar Tidak Alot Seperti Peserta MasterChef Indonesia
  • Resep Takoyaki Sosis, Lebih Murah Daripada Pakai Gurita
  • Resep Takoyaki, Kudapan Khas Jepang Berisi Potongan Gurita


https://www.kompas.com/food/read/2023/10/22/110600775/5-tips-memanggang-baby-octopus-agar-tidak-alot-pakai-api-besar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke