Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Nasi Goreng Sosis untuk Sarapan Nikmat

KOMPAS.com - Nasi goreng merupakan hidangan praktis untuk menu sarapan di rumah, bisa juga dijadikan ide bekal sekolah.

Kamu bisa membuat nasi goreng sosis dengan bahan nasi putih, sosis sapi, telur, minyak goreng, bawang putih, bawang bombai, dan keju cheddar.

Nasi goreng sosis dimasak bersama bumbu yang terdiri dari kecap asin, garam, saus tiram, kecap manis, merica bubuk.

Simak resep nasi goreng sosis untuk sarapan nikmat, dikutip dari buku "Lezat  Cepat 30' : Bekal Praktis" (2018) karya Tim Primarasa terbitan Gaya Favorit Press.

  • Resep Nasi Goreng Sosis Sederhana, Bahannya Pasti Ada di Dapur
  • Resep Nasi Goreng Sosis Bumbu Pedas, Sarapan Simpel Anti Ribet

Cara membuat nasi goreng sosis:

1. Uraikan butiran-butiran nasi dengan garpu. Iris sosis bentuk serong tipis. Kocok telur asal lepas, sisihkan.

2. Panaskan dua sendok makan minyak goreng dalam wajan, masukkan telur kocok, biarkan agak mengeras, aduk hingga telur menjadi orak-arik, angkat dan sisihkan.

3. Panaskan sisa minyak goreng di atas api sedang. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga matang dan harum. Masukkan sosis, aduk rata.

4. Tambahkan nasi dan saus bumbu, besarkan api. Aduk dan masak hingga nasi tercampur rata dengan bumbu dan berasap.

5. Masukkan telur orak-arik dan keju, aduk, angkat dari atas api. Pindahkan nasi goreng ke atas piring saji atau wadah bekal, hidangkan dengan pelengkap saus sambal dan saus tomat.

Buku "Lezat  Cepat 30' : Bekal Praktis" (2018) karya Tim Primarasa terbitan Gaya Favorit Press.

https://www.kompas.com/food/read/2023/07/25/070400375/resep-nasi-goreng-sosis-untuk-sarapan-nikmat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke