Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Sate Cumi Sambal Kecap buat BBQ Tahun Baru

KOMPAS.com - Sate cumi dengan sambal kecap adalah sajian simpel yang bisa kamu bikin untuk acara barbeku Tahun Baru di rumah.

Saat malam Tahun Baru, praktikkan resep sate cumi sesuai buku "25 Cita Rasa Cumi & Sotong" karya Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama. Nantinya menghasilkan 9 tusuk cumi.

Kalau mau bikin lebih banyak, cukup tambahkan takaran bahan dan bumbu. Pada resep ini menggunakan cumi kecil, jadi dalam satu tusuk bisa muat 3 cumi.

Resep sate cumi

Bahan

Bahan sambal kecap

  • 2 buah cabai merah, iris
  • 1 siung bawang putih, iris
  • 1/2 sdt garam
  • 5 sdm kecap manis

Pelengkap

  • 2 buah bawang merah, iris tipis
  • 1 buah jeruk limau, belah 2

Cara membuat sate cumi

1. Bersihkan cumi, tiriskan. Lumuri dengan air asam jawa, garam, dan minyak goreng. Diamkan selama 1 jam, angkat dan tiriskan. Tusuk pada lidi, masing-masing berisi 3 ekor cumi.

2. Panaskan panggangan antilengket atau arang. Panggang sate cumi sampai terlihat merah kecoklatan. Angkat.

3. Haluskan cabai merah dan bawang putih. Tumis sampai harum dengan api kecil dalam wajan antilengket. Angkat.

4. Letakkan bumbu di piring kecil. Tuang kecap manis dan beri garam. Aduk rata.

5. Hidangkan sate cumi dengan sambal kecap, irisan bawang merah, dan jeruk limau.

Buku "25 Cita Rasa Cumi & Sotong" karya Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2020/12/29/100400375/resep-sate-cumi-sambal-kecap-buat-bbq-tahun-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke