Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Akmal, Lulusan Pondok Pesantren yang Berhasil Masuk ITB

Kompas.com - 15/03/2023, 10:39 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

Terapkan metode belajar Pomodoro

Selama gap year waktu yang dimiliki lebih banyak, namun Akmal konsisten untuk belajar di salah satu platform pendampingan UTBK.

"Rutin belajar pukul 08.00 hingga 12.00. Tapi tiap weekend biasanya nonton film untuk self reward," tandas Akmal.

Akmal juga membagikan teknik belajar yang dia terapkan. Dia menerapkan teknik Pomodoro saat belajar. Saat menerapkan teknik belajar Pomodoro ini, setelah beberapa saat belajar kemudian isitrahat dan lanjut belajar lagi.

"Lumayan membantu fokus belajar selama jam 08.00 hingga 12.00 melihat materi pembelajaran sambil mencatat. Sorenya mengikuti live class dan latihan soal juga," imbuh Akmal.

Akmal berpesan kepada teman-teman gap year atau calon mahasiswa lainnya meski disibukkan dengan persiapakan ikut UTBK SNBT 2023, namun stabilitas mental tetap harus dijaga agar tidak bosan dan jenuh karena harus belajar terus menerus.

Akmal juga tidak ketat menerapkan jam belajar. Selama kebutuhan untuk mengejar materi UTBK terpenuhi dia tetap mengikuti aktivitas lainnya selama gap year.

Akmal punya analogi sederhana bahwa siswa gap year adalah anak panah dari sebuah busur. Anak panah perlu mundur dulu agar bisa melesat lebih jauh.

Baca juga: 10 Jurusan Kuliah yang Banyak Dibutuhkan Ditjen Pajak, Ada Pilihanmu?

Selain itu gap year yang akan mengikuti UTBK SNBT 2023 harus tetap fokus dan konsentrasi. Karena siswa gap year benar-benar hanya diri sendiri yang menentukan belajar.

"Tetap harus menikmati belajar, jangan stres karena bisa buyar dan tidak bisa fokus. Apalagi gap year itu juga banyak distraksi karena tidak ada sistem yang benar-benar memaksa untuk belajar," pesan Akmal.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com