KOMPAS.com - Tak lama lagi, Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 bakal dibuka pendaftarannya. Calon mahasiswa harus segera bersiap diri.
Terlebih yang ingin kuliah di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, maka harus paham jurusan apa yang paling favorit di kampus tersebut.
Sebab, memilih jurusan kuliah tidak bisa asal-asalan. Namun, calon mahasiswa juga harus melihat peluang untuk bisa diterima di jurusan tersebut.
Rektor UNS Prof. Jamal Wiwoho saat ditemui di ruang kerjanya bulan lalu, mengatakan, ada beberapa jurusan kuliah dengan tingkat keketatan tertinggi atau menjadi jurusan terfavorit di UNS.
Baca juga: Ingin Masuk PTN 2023? Ketua Majelis Rektor Bagikan 4 Tips Jitu
"Setiap tahun prodi favorit itu berubah. Tapi kami merangkum menjadi 10 prodi favorit," ujar Prof. Jamal.
Ia menjelaskan, untuk seleksi masuk PTN sebelumnya dengan aturan lama masih dibagi ke dalam Prodi Saintek dan Soshum. Sehingga ada 10 Prodi Saintek dan 10 Prodi Soshum terfavorit (keketatan tertinggi) di UNS.
Sebagai referensi calon mahasiswa yang ingin kuliah di UNS, berikut ini 10 Prodi Saintek dan Soshum terketat di UNS Program Sarjana 2022, jadi acuan ikut SNBP 2023.
1. Farmasi (keketatan 1,42)
2. Pendidikan Dokter (keketatan 1,72)
3. Informatika (keketatan 3,12)
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.