Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 20/09/2021, 09:37 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Bagi kamu siswa SMA/SMK sederajat yang ingin melanjutkan kuliah S1 ke Korea Selatan, Pemerintah Korea Selatan kini tengah membuka program beasiswa Korea Selatan, yakni Global Korea Scholarship (GKS) 2022.

Beasiswa GKS dirancang untuk memberikan kesempatan kepada siswa internasional untuk belajar di lembaga pendidikan tinggi di Korea dalam mengejar gelar akademik, yang akan meningkatkan pertukaran pendidikan internasional dan memperdalam persahabatan timbal balik antara Korea dan berpartisipasi negara.

Ada dua jalur pendaftaran beasiswa GKS, pelamar hanya boleh mendaftar dari salah satu jalur, yaitu:

Baca juga: Beasiswa S1 Oxford-Cambridge 2022, Kuliah Gratis dan Tunjangan Hidup

1. Jalur Universitas: Pelamar harus lolos tahap seleksi pertama yang ditetapkan oleh universitas yang ditunjuk.

2. Jalur Kedutaan Besar Korea: Serupa seperti jalur Universitas, setiap pelamar harus berhasil melalui proses seleksi pertama yang ditetapkan oleh Kedutaan Besar Korea di negara asalnya.

Cakupan beasiswa

1. Biaya pendidikan.

2. Tunjangan tempat tinggal 200.000 KRW atau sekitar Rp 2,3 juta (diberikan satu kali di Korea).

3. Biaya hidup 900.000 KRW atau sekitar Rp 10,8 juta per bulan.

4. Hibah Kemampuan Bahasa Korea senilai 100.000 KRW atau sekitar Rp 1,2 juta apabila pelamar memiliki skor TOPIK (Test of Proficiency in Korean) level 5 atau 6.

5. Hibah penyelesaian beasiswa senilai 100,000 KRW atau sekitar Rp 1,2 juta bagi yang berhasil menyelesaikan perkuliahan.

Baca juga: Beasiswa S1-S2 di Australia 2022, Senilai Rp 106 Juta Per Tahun

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com