Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Fitur "NameDrop" iPhone Membahayakan Privasi Pengguna?

Kompas.com - 01/12/2023, 13:26 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Fitur "NameDrop" yang memungkinkan pertukaran informasi kontak antara gawai Apple dengan cepat, diisukan dapat membahayakan privasi pengguna.

Sejumlah akun Facebook yang dikelola Departemen Kepolisian AS mengeluarkan peringatan terkait fitur baru yang hadir di sistem operasi iOS 17 dan watchOS 10 tersebut.

Misalnya, peringatan yang dikeluarkan akun Departemen Kepolisian Stark County pada 26 November 2023 berikut ini:

PEMBARUAN PRIVASI PENTING:

Jika Anda memiliki iPhone dan telah melakukan pembaruan iOS 17 terkini, mereka telah menyetel fitur baru bernama NameDrop secara default ke AKTIF. Fitur ini memungkinkan berbagi informasi kontak hanya dengan mendekatkan ponsel Anda. Meskipun Anda harus menerima transfer tersebut, jika ingin mematikannya, buka: Pengaturan, Umum, AirDrop, Menyatukan Perangkat. Ubah ke MATI.

ORANG TUA: Anda juga dapat mempertimbangkan untuk mengubah pengaturan ini setelah pembaruan pada ponsel anak-anak Anda, untuk membantu menjaga mereka tetap aman!

Benarkah NameDrop membahayakan privasi?

Dikutip dari laman Apple, NameDrop adalah fitur yang memungkinkan dua pengguna saling mendekatkan iPhone mereka untuk berbagi nomor telepon atau alamat email.

Fitur tersebut juga berfungsi pada iPhone dengan Apple Watch atau dua Apple Watch.

Pada dasarnya, NameDrop memungkinkan pertukaran informasi kontak ini terjadi dengan cara yang jauh lebih mudah, namun tetap aman.

Ketika menanyakan detail kontak, anda tidak perlu menyerahkan perangkat Anda kepada teman untuk memasukkan informasinya.

Fitur tersebut pertama kali disertakan dalam pembaruan perangkat lunak iOS 17 yang diluncurkan pada September 2023.

Dilansir Snopes.com, berbagai peringatan terkait NameDrop berasal dari kesalahpahaman tentang cara kerja fitur tersebut.

Terlepas dari kemungkinan ditemukannya celah keamanan di masa depan, fitur NameDrop dirancang dengan perlindungan berlapis.

Apple mengatur perangkat pengguna harus berada "dalam jarak beberapa sentimeter" agar NameDrop berfungsi. Selain itu, kedua pengguna juga harus masuk ke iCloud.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

INFOGRAFIK: Bisakah DPR Menolak Pindah ke IKN dan Tetap Berkedudukan di Jakarta?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Tidak Benar 'Time' Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

INFOGRAFIK: Tidak Benar "Time" Tampilkan Donald Trump Bertanduk di Sampul Majalah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

[VIDEO] Benarkah Ada Fenomena Bulan Kembar di Pegunungan Arfak?

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com