Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Video Mahasiswa dan TNI Masuk Istana dan Paksa Jokowi Mundur

Kompas.com - 11/11/2022, 15:55 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video beredar di internet dengan narasi yang menyatakan bahwa pasukan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan mahasiswa berhasil menerobos ke Istana Negara RI.

Disebutkan bahwa mereka masuk ke sana untuk menuntut Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk mundur secara tidak hormat.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut keliru atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video beredar di Facebook dan YouTube itu berdurasi 7 menit 33 detik, dan memperlihatkan sejumlah aparat kepolisian menghadapi kericuhan di depan gedung berwarna putih.

Sejumlah tokoh juga ditampilkan secara bergantian dalam potongan klip di video.

Tokoh itu di antaranya Presiden Jokowi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, mantan Panglima TNI Hadi Tjahyanto, mantan pemimpin Front Pembela Islam Rizieq Shihab (HRS), Ketua DPR RI Puan Maharani, Presiden ke-5 RI Susilo Bambang Yodhoyono (SBY), dan lain-lain.

Suara Hadi diperdengarkan sedang memberikan arahan agar persatuan Indonesia diperkuat, dan bahwa TNI adalah alat negara untuk melindungi seluruh tumpah darah Indonesia.

Narasi yang disertakan kemudian terkait Gubernur Sumut Edy Rahmyadi yang menemui demonstran yang memprotes kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).

Namun, keterangan yang disertakan dalam unggahan menyebutkan bahwa TNI dan mahasiswa berhasil masuk ke Istana Negara dan memaksa Jokowi mundur secara tidak hormat.

Berikut keterangan unggahan tersebut:

JOKOWI TERDIAM MEMBISU? MAHASISWA & TNI BERHASIL MASUK ISTANA & PAKSA JKW MUNDUR SECARA TIDAK HORMAT

Hoaks mahasiswa dan TNI masuk Istana Negara dan menuntut Presiden Jokowi mengundurkan diri secara tidak hormatKOMPAS.COM/AHMAD SU'UDI Hoaks mahasiswa dan TNI masuk Istana Negara dan menuntut Presiden Jokowi mengundurkan diri secara tidak hormat

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menemukan sejumlah foto dan video identik serta informasi lebih lengkap, dengan melakukan metode reverse image search.

Thumbnail yang digunakan dalam video yang beredar di Facebook berupa jajaran mahasiswa dengan beragam jas almamater, identik dengan berita Detik.com tentang jumpa pers yang digelar Aliansi Mahasiswa Indonesia Tuntut Tuntaskan Reformasi.

Kegiatan yang digelar di Tugu Reformasi Trisakti, Jalan Kiai Tapa, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Senin (23/9/2019), untuk menyatakan tuntutan agar Presiden Jokowi mencabut Rancangan Undang-Undang (RUU) Komisi Pemberantasan Korupsi.

Sementara video Presiden Jokowi berpakaian putih identik dengan berita kunjungannya ke Pulau Rinca, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Kamis (21/7/2022).

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Prabowo Bantah Janjinya di Pilpres 2024

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Prabowo Bantah Janjinya di Pilpres 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

[HOAKS] Indonesia Dilanda Gelombang Panas 40-50 Derajat Celcius

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Bea Cukai Bantah Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk

[KLARIFIKASI] Bea Cukai Bantah Pengiriman Peti Jenazah Dipungut Bea Masuk

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Sandra Dewi Pura-pura Gila Saat Ditangkap Polisi

[HOAKS] Sandra Dewi Pura-pura Gila Saat Ditangkap Polisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Mantan Menkes Siti Fadilah Supari Promosikan Obat Nyeri Sendi

[HOAKS] Mantan Menkes Siti Fadilah Supari Promosikan Obat Nyeri Sendi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Kehadiran Pasukan Rusia di Gaza

[HOAKS] Video Kehadiran Pasukan Rusia di Gaza

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Cek Fakta Pernyataan Sekjen PDI-P, Kecurangan Pilpres Bisa Terulang di Pilkada?

[VIDEO] Cek Fakta Pernyataan Sekjen PDI-P, Kecurangan Pilpres Bisa Terulang di Pilkada?

Hoaks atau Fakta
Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com