Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Indonesia Siap Tantang Australia dan Eropa Adu Kekuatan

Kompas.com - 04/11/2022, 13:03 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Sebuah video beredar di media sosial Facebook yang membahas perselisihan Rusia dengan Uni Eropa, yang dikaitkan dengan hubungan antara Indonesia dan Australia.

Klaim yang disertakan bahwa Indonesia siap menantang Australia untuk adu kekuatan, setelah mendapatkan dukungan negara besar.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim tersebut adalah salah atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video itu memperlihatkan suasana sejumlah pertemuan dengan tulisan G-20 2021 di layar, dan kegiatan pengoperasian pesawat tempur di apron bandara.

Tidak ada suara langsung dari orang-orang yang ditampilkan dalam video, yakni Presiden RI Joko Widodo, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden, mantan presiden AS Donald Trump, Presiden Rusia Vladimir Putin, dan lain sebagainya.

Sementara narator menjelaskan bahwa perselisihan antara Rsia dan Eropa akan menjalar dan memberikan masalah dalam penyelenggaraan G-20 di Indonesia.

Narator tidak menyebutkan keterkaitan Australia dalam hal ini. Namun tulisan yang disertakan dalam postingan menyebutkan Indonesia siap menantang Australia untuk adu kekuatan.

Berikut keterangan yang disertakan:

Dapat Bekingan Negara Besar !! Indonesia Siap Tangtang Australia Dan Eropa Adu Kekuatan || Berita Militer Terkini

Hoaks Indonesia siap tantang Australia untuk adu kekuatanKOMPAS.COM/AHMAD SU'UDI Hoaks Indonesia siap tantang Australia untuk adu kekuatan

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri berita terkonfirmasi terbaru terkait hubungan bilateral antara Indonesia dan Australia, menggunakan mesin pencari dan kata kunci.

Ditemukan beberapa berita, salah satunya dari Tempo terkait tanggapan Indonesia terhadap pengiriman pesawat pengebom B52 berkemampuan nuklir oleh AS ke Australia.

Dalam berita itu, dijelaskan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI Teuku Faizasyah menyatakan pihaknya akan terus memantau perkembangan kondisi di Indo-Pasifik.

Pihaknya juga berharap berbagai negara kembali mengedepankan kondisi yang kondusif dan stabil di kawasan Indo-Pasifik. Dia tidak menyebutkan adanya rencana adu kekuatan dengan Australia.

Selain itu, berita dari The Guardian menjelaskan bahwa Duta Besar Indonesia untuk Australia, Siswo Pramono, menyampaikan kekhawatiran yang lebih luas terkait perlombaan senjata hipersonik yang berpotensi mengurangi stabilitas kawasan.

Di sisi lain, dia menjelaskan hubungan Indonesia dan Australia jauh lebih dekat dalam satu tahun terakhir, tidak bertengkar, dan dalam pembicaraan yang erat terkait keamanan untuk rencana persenjataan Australia.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim bahwa Indonesia siap tantang Australia adu kekuatan seteah mendapatkan dukungan dari negara besar adalah hoaks.

Pemerintah Indonesia tengah meningkatkan pengawasan terhadap kondisi kawasan Indo-Pasifik dan menjalin dialog yang erat dengan Australia terkait rencana persenjataan mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Cek Fakta Sepekan: Hoaks Tentara China ke Indonesia | Pertalite Tidak Tersedia di SPBU

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

INFOGRAFIK: Hoaks Prabowo Beri Bantuan Melalui Nomor WhatsApp, Awas Penipuan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

INFOGRAFIK: Cek Fakta, Benarkah Perubahan Iklim Tingkatkan Penularan DBD?

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

[KLARIFIKASI] Video Evakuasi Warga Palestina dari Gaza Utara, Bukan Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

[HOAKS] Timnas Sepak Bola Indonesia Resmi Lolos Olimpiade Paris 2024

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

INFOGRAFIK: Konten Satire Perlihatkan Wajah Hawa Mirip Taylor Swift

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan McDonald's Terbengkalai, Simak Penjelasannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

[KLARIFIKASI] Video Tsunami di Jepang pada 2011, Bukan 2024

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

[KLARIFIKASI] Video Perkelahian Antarpekerja Berlokasi di Afrika Barat

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

[HOAKS] Prabowo Tawarkan Bantuan melalui WhatsApp

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

[HOAKS] Foto Rihanna Hadiri Met Gala 2024

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

[HOAKS] Wasit Terbukti Curang, Laga Indonesia Vs Guinea Diulang

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

[KLARIFIKASI] Foto Venus Dibuat Pakai Bahasa Pemrograman dan Photoshop

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

[VIDEO] Hoaks! FIFA Angkat Bicara soal Wasit VAR Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com