Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terungkapnya Skandal Watergate dan Kejatuhan Presiden Nixon

Kompas.com - 17/06/2022, 21:01 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Bayu Galih

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Terungkapnya skandal Watergate menjadi salah satu momen menggemparkan dalam sejarah Amerika Serikat.

Skandal Watergate mengungkap persekongkolan politik yang dilakukan oleh petinggi-petinggi Negeri Paman Sam demi melanggengkan kekuasaan Presiden Richard Nixon.

Terbongkarnya skandal ini diawali dari tertangkapnya lima orang perampok yang mencoba membobol markas Democratic National Committee (DNC) di kompleks Watergate, Washington D.C. pada 17 Juni 1972.

Penyelidikan membuktikan bahwa peristiwa itu bukan perampokan biasa, dan melibatkan nama-nama petinggi Gedung Putih, termasuk orang nomor satu di AS saat itu, Presiden Nixon.

Upaya membobol markas DNC

Dilansir dari History, upaya pembobolan markas DNC berakar dari situasi poltik AS yang tidak kondusif pada masa itu.

Pada 1972, Presiden Nixon dari Partai Republik tengah mengejar targetnya untuk terpilih kembali dalam pemilihan presiden yang akan digelar.

Pada saat bersamaan, AS saat itu tengah dihadapkan dengan Perang Vietnam yang memicu timbulnya perpecahan di kalangan kubu pendukung dan penolak perang.

Situasi itu kemudian mendorong Nixon dan para penasihatnya untuk merancang strategi kampanye yang kuat. 

Strategi kuat tersebut rupanya melibatkan spionase ilegal terhadap lawan politik Nixon.

Pada Mei 1972, anggota tim pemenangan Nixon yang disebut sebagai Committee to Re-Elect the President (biasa dijuluki CREEP) membobol markas DNC untuk mencuri salinan dokumen rahasia dan menyadap telepon kantor.

Namun, alat penyadap yang dipasang ternyata tidak berfungsi sebagaimana mestinya, sehingga pada 17 Juni 2022 lima orang, yang awalnya dianggap perampok biasa, kembali menerobos markas DNC di Watergate.

Saat para perampok itu bersiap menerobos masuk, seorang penjaga keamanan melihat beberapa pintu gedung telah disabotase. Penjaga itu memanggil polisi, yang datang tepat pada waktunya untuk menangkap mereka.

Pada awalnya, masih belum jelas apakah para pencuri itu terkait dengan Nixon, meskipun kecurigaan muncul ketika para detektif menemukan salinan nomor telepon anggota CREEP di antara barang-barang para pencuri.

Pada Agustus 1972, Nixon memberikan pidato di mana dia bersumpah bahwa staf Gedung Putihnya tidak terlibat dalam pembobolan Watergate.

Sebagian besar pemilih mempercayainya, dan pada November 1972 Nixon terpilih kembali dengan kemenangan telak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones 'Gayo'

Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones "Gayo"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

Hoaks atau Fakta
Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com