Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Truk Meledak Sebabkan 2 Balita Tewas dan 28 Orang Terbakar

Kompas.com - 10/06/2022, 22:02 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Beredar tautan artikel di media sosial mengenai kecelakaan truk tangki pengangkut bahan bakar minyak (BBM) yang meledak.

Disebutkan, insiden ini mengakibatkan dua balita tewas dan 28 orang terbakar.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar.

Judul, foto, dan isi artikel tidak memiliki kesinambungan, sehingga dikategorikan sebagai false connection atau koneksi yang salah.

Narasi yang beredar

Informasi mengenai truk pengangkut BBM meledak yang mengakibatkan dua balita tewas dan 28 orang terbakar, disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, ini, ini, dan ini.

Melalui tautan artikel yang beredar di media sosial, thumbnail artikel itu memperlihatkan foto sebuah truk pengangkut BBM yang terbakar di pinggir jalan dan menghanguskan rumah di sekitarnya.

Berikut judul yang tertera pada thumbnail:

Innalillahi wa inna illaihi rojiun, Truck SPBU tepat siang hari ini meledak, 2 Balita T3was 28 lainnya Terbakar saat Isi Bensin, Semoga Husnul Khotimah Amin..

Tangkapan layar konten false connection di sebuah akun Facebook, mengenai truk pengangkut BBM meledak yang mengakibatkan dua balita tewas dan 28 orang terbakar.akun Facebook Tangkapan layar konten false connection di sebuah akun Facebook, mengenai truk pengangkut BBM meledak yang mengakibatkan dua balita tewas dan 28 orang terbakar.
Penelusuran Kompas.com

Setelah ditelusuri menggunakan metode reverse image search, foto yang dipasang pada artikel tersebut menunjukkan tangki Pertamina yang hilang kendali, kemudian menghantam warung di pinggir jalan dan menyebabkan kebakaran di Sungai Misang, Kecamatan Bangko, Merangin, Jambi pada 17 Januari 2022.

Insiden ini diberitakan iNews dan Pariwara Jambi pada 17 Januari 2022.

Meski menghanguskan sejumlah warung, tetapi tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Disebutkan, dua orang mengalami lua bakar dan segera dilarikan ke rumah sakit.

Diwartakan Antara News, 17 Januari 2022, truk pengangkut BBM dengan noor polisi B 9142 SFU itu menabrak lima uni kios di depan SPBU 25.373.29.

Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan membenarkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 05.00 WIB dan tidak ada korban jiwa. Hanya beberapa pemilik kios yang mengalami luka bakar dan sudah dirawat di rumah sakit setempat," ungkap Andy.

Sementara, Kompas.com tidak menemukan pemberitaan valid mengenai kejadian balita tewas dan 28 orang terbakar yang berkaitan dengan foto tersebut.

Kesimpulan

Narasi mengenai truk pengangkut BBM meledak yang mengakibatkan dua balita tewas dan 28 orang terbakar, tidak benar.

Judul, foto, dan isi artikel memuat informasi yang tidak saling mendukung. Konten semacam ini dikategorikan sebagai konten dengan koneksi yang salah atau false connection.

Foto yang digunakan merupakan kejadian ketika truk pengangkut BBM hilang kendali dan menabrak sejumlah kios pada 17 Januari 2022, di Sungai Misang, Kecamatan Bangko, Merangin, Jambi. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

[KLARIFIKASI] Video Pertemuan Jokowi dan Megawati di Istana pada 2016

Hoaks atau Fakta
Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks, Spongebob Squarepants Terinspirasi Kisah Tragis Bocah 9 Tahun

Hoaks atau Fakta
Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Konten Satire soal Rekonstruksi Wajah Hawa dalam Tiga Dimensi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi 'Online'

[HOAKS] Video Raffi Ahmad Promosikan Judi "Online"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

[HOAKS] Foto Ikan Raksasa di Danau Hogganfield pada 1930

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir 'Friends' pada 2004

Kilas Balik Penayangan Episode Terakhir "Friends" pada 2004

Sejarah dan Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Perubahan Iklim Sebabkan Kasus DBD Meningkat?

CEK FAKTA: Benarkah Perubahan Iklim Sebabkan Kasus DBD Meningkat?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Mitos dan Kabar Bohong Penularan HIV/AIDS di Kolam Renang...

INFOGRAFIK: Mitos dan Kabar Bohong Penularan HIV/AIDS di Kolam Renang...

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire, Jokowi Perlihatkan Kartu Kabur Saat Demo Sambil Tertawa

INFOGRAFIK: Konten Satire, Jokowi Perlihatkan Kartu Kabur Saat Demo Sambil Tertawa

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Pertalite Sudah Tidak Tersedia di SPBU Pertamina

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Pertalite Sudah Tidak Tersedia di SPBU Pertamina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Belum Ada Penunjukan Sivakorn Pu-Udom Jadi VAR Laga Indonesia Vs Guinea

[KLARIFIKASI] Belum Ada Penunjukan Sivakorn Pu-Udom Jadi VAR Laga Indonesia Vs Guinea

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] 1 Juta Ton Beras Sintetis Beracun dari China

[HOAKS] 1 Juta Ton Beras Sintetis Beracun dari China

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Ratusan Tentara China Mendarat di Indonesia

[HOAKS] Ratusan Tentara China Mendarat di Indonesia

Hoaks atau Fakta
Kumpulan Hoaks Kaitkan Ronaldo dengan Piala Asia U23 dan Timnas Indonesia...

Kumpulan Hoaks Kaitkan Ronaldo dengan Piala Asia U23 dan Timnas Indonesia...

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pfizer Meminta Maaf karena Promosi Vaksin Covid-19 Ilegal

[HOAKS] Pfizer Meminta Maaf karena Promosi Vaksin Covid-19 Ilegal

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com