Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] 57 Selebritas Bikin Gerakan untuk Menangkan Anies-Muhaimin

KOMPAS.com - Sebuah unggahan mengeklaim, sebanyak 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan calon presiden-wakil presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.

Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Narasi soal 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun ini.

Akun tersebut membagikan sebuah tautan video di kanal YouTube ini berjudul: Pasca Penetapan Nomor Urut, Para Selebritis Deklarasi Gerakan 57 Anies-Muhaimin Menang Satu Putaran.

Kemudian dalam thumbnail video terdapat gambar sejumlah selebritas Indonesia, antara lain, Arie Untung, Dimas Seto, dan Virgoun Tambunan.

Gambar tersebut diberikan keterangan demikian:

PUBLIK DIBUAT MERINDING. GERAKAN 57 SELEBRITIS SIAP MENANGKAN AMIN.

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri thumbnail yang menampilkan sejumlah artis yang diklaim membuat gerakan untuk memenangkan Anies dan Muhaimin.

Hasilnya, gambar tersebut identik dengan konten di akun Instagram Arie Untung ini.

Gambar tersebut diunggah pada 26 Februari 2018 dan tidak terkait narasi soal 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan Anies-Muhaimin.

Dalam keterangan foto, sejumlah selebritas itu mengikuti kajian bersama Ustaz Abdul Somad.

Sementara, setelah video disimak sampai tuntas, tidak terdapat informasi bahwa 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan Anies dan Muhaimin.

Narator video hanya membahas mengenai relawan yang mendeklarasikan gerakan untuk memenangkan Anies-Muhaimin dengan target perolehan suara 57 persen.

Seperti diberitakan Kompas.com, simpatisan Anies dan Muhaimin membuat gerakan Kentongan 57.

Gerakan itu menargetkan perolehan suara pasangan Anies dan Muhaimin sebesar 57 persen pada Pilpres 2024.

Kesimpulan

Narasi soal 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan Anies dan Muhaimin adalah tidak benar atau hoaks.

Thumbnail video merupakan momen sejumlah selebritas mengikuti kajian bersama Ustaz Abdul Somad pada 2018.

Selain itu, dalam video tidak ditemukan informasi bahwa 57 selebritas membuat gerakan untuk memenangkan Anies dan Muhaimin.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/11/18/084800882/-hoaks-57-selebritas-bikin-gerakan-untuk-menangkan-anies-muhaimin

Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Menilik Kabar TNI-Polri Usir Pasien dan Penutupan RSUD Madi, Papua

[KLARIFIKASI] Menilik Kabar TNI-Polri Usir Pasien dan Penutupan RSUD Madi, Papua

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Hujan Ikan Terjadi di Jalanan China, Bukan Iran

[KLARIFIKASI] Foto Hujan Ikan Terjadi di Jalanan China, Bukan Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pengibaran Bendera Palestina di Puncak Piramida Mesir Hasil Rekayasa

[KLARIFIKASI] Video Pengibaran Bendera Palestina di Puncak Piramida Mesir Hasil Rekayasa

Hoaks atau Fakta
Kilas Balik Berdirinya Amnesty International dan Sepak Terjangnya...

Kilas Balik Berdirinya Amnesty International dan Sepak Terjangnya...

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Undian Berhadiah dari Bank Jatim

[HOAKS] Undian Berhadiah dari Bank Jatim

Hoaks atau Fakta
Joseph Ignece Guillotin, Dokter yang Namanya Dipakai untuk Alat Pancung

Joseph Ignece Guillotin, Dokter yang Namanya Dipakai untuk Alat Pancung

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Video Sule Promosi Judi Online

[HOAKS] Video Sule Promosi Judi Online

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penjelasan Kemenag soal 2 Pegawai Non-Muslim Jadi Petugas Haji

[KLARIFIKASI] Penjelasan Kemenag soal 2 Pegawai Non-Muslim Jadi Petugas Haji

Hoaks atau Fakta
Penjelasan TNI soal Isu Penutupan RSUD Madi di Paniai

Penjelasan TNI soal Isu Penutupan RSUD Madi di Paniai

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Pernyataan Sivakorn Pu-Udom soal Laga Indonesia Vs Uzbekistan

[HOAKS] Video Pernyataan Sivakorn Pu-Udom soal Laga Indonesia Vs Uzbekistan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Benarkah Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker?

INFOGRAFIK: Benarkah Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker?

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konteks Keliru, Unggahan Foto Tidak Perlihatkan Pemakaman Presiden Iran

INFOGRAFIK: Konteks Keliru, Unggahan Foto Tidak Perlihatkan Pemakaman Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Gibran Resmi Batal Dilantik sebagai Wakil Presiden

[HOAKS] Gibran Resmi Batal Dilantik sebagai Wakil Presiden

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Produk Bumbu Masakan Positif Mengandung Babi

[HOAKS] Produk Bumbu Masakan Positif Mengandung Babi

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke