Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[HOAKS] Balon Udara Bergambar Ganjar-Mahfud di Monas pada 14 November

KOMPAS.com - Beredar video yang diklaim menunjukkan balon udara bergambar Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di kawasan Monas, Jakarta, pada Selasa (14/11/2023) malam.

Ganjar dan Mahfud merupakan pasangan calon presiden-wakil presiden pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang beredar

Video yang diklaim menunjukkan penerbangan balon udara Ganjar-Mahfud dibagikan akun Instagram ini dan akun X (Twitter) ini pada Rabu (15/11/2023).

Berikut narasi yang dibagikan:

Beredar video balon udara tadi malam terkait salah satu pasangan calon dan wakil presiden 2024 yaitu Ganjar Pranowo dan Mahfud Md yang terlihat mengelilingi Monumen Nasional atau Monas. Kalian juga sudah liat?

Dalam video itu, tampak sejumlah balon udara melayang di dekat Tugu Monas. Sementara, Tugu Monas menyala dan menampilkan tulisan "Ganjar", "Mahfud", dan "2024".

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com menghubungi Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Isa Sanuri terkait penerbangan balon udara Ganjar-Mahfud pada Selasa (14/11/2023) malam.

Isa mengatakan, video yang beredar di media sosial itu tidak benar dan tidak ada kegiatan semacam itu di kawasan Monas pada waktu tersebut.

"Enggak ada (penerbangan balon udara Ganjar-Mahfud)," kata Isa kepada Kompas.com, Kamis (16/11/2023) melalui pesan WhatsApp.

Kemudian, Isa membagikan foto-foto kawasan Monas yang diambil oleh petugas UPK Monas pada Selasa (14/11/2023) malam dan Rabu (15/11/2023) malam.

Dalam foto-foto tersebut, tidak ada balon udara Ganjar-Mahfud beterbangan, dan Tugu Monas juga tidak menampilkan tulisan seperti dalam video yang beredar.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, penerbangan balon udara Ganjar-Mahfud di kawasan Monas pada Selasa (14/11/2023) malam adalah hoaks.

UPK Monas memastikan tidak ada kegiatan semacam itu.

Berdasarkan foto yang diambil petugas UPK Monas pada Selasa (14/11/2023) dan Rabu (15/11/2023) malam, tidak ada balon udara bergambar Ganjar-Mahfud di kawasan Monas.

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2023/11/16/163100382/-hoaks-balon-udara-bergambar-ganjar-mahfud-di-monas-pada-14-november

Terkini Lainnya

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

[VIDEO] Manipulasi Video Iwan Fals Nyanyikan Lagu Kritik Dinasti Jokowi

Hoaks atau Fakta
Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Tenzing Norgay, Sherpa Pertama yang Mencapai Puncak Everest

Sejarah dan Fakta
[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

[KLARIFIKASI] Pep Guardiola Enggan Bersalaman dengan Alan Smith, Bukan Perwakilan Israel

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Seniman Suriah Bikin 'Patung Liberty' dari Reruntuhan Rumahnya

[HOAKS] Seniman Suriah Bikin "Patung Liberty" dari Reruntuhan Rumahnya

Hoaks atau Fakta
Video Ini Bukan Manipulasi Pemakaman Korban Serangan Israel di Gaza

Video Ini Bukan Manipulasi Pemakaman Korban Serangan Israel di Gaza

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] ICC Belum Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

[KLARIFIKASI] ICC Belum Terbitkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Benar Video Prabowo Promosikan Produk Seprai

[KLARIFIKASI] Tidak Benar Video Prabowo Promosikan Produk Seprai

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan? Cek Faktanya!

INFOGRAFIK: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan? Cek Faktanya!

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Bantahan TNI atas Kabar Pengusiran Pasien RSUD Madi di Papua

INFOGRAFIK: Bantahan TNI atas Kabar Pengusiran Pasien RSUD Madi di Papua

Hoaks atau Fakta
Fakta Serangan Israel ke Rafah, Kamp Pengungsi Jadi Sasaran

Fakta Serangan Israel ke Rafah, Kamp Pengungsi Jadi Sasaran

Data dan Fakta
Video Ini Bukan Cuplikan Rekayasa Korban Serangan Israel di Rafah

Video Ini Bukan Cuplikan Rekayasa Korban Serangan Israel di Rafah

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Dennis Lim Promosikan Situs Judi

[HOAKS] Dennis Lim Promosikan Situs Judi

Hoaks atau Fakta
Amnesty International Catat 114 Vonis Hukuman Mati di Indonesia pada 2023

Amnesty International Catat 114 Vonis Hukuman Mati di Indonesia pada 2023

Data dan Fakta
[HOAKS] Imbauan Mewaspadai Aksi Balas Dendam Komplotan Begal di Sumut

[HOAKS] Imbauan Mewaspadai Aksi Balas Dendam Komplotan Begal di Sumut

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Penertiban NIK di Jakarta Dilakukan Bertahap

[KLARIFIKASI] Penertiban NIK di Jakarta Dilakukan Bertahap

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke