Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu-satunya Tunggal Putra Indonesia di Swiss Open Siap Berikan yang Terbaik

Kompas.com - 28/02/2021, 12:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Satu-satunya tunggal putra Indonesia pada turnamen Swiss Open 2021, Shesar Hiren Rhustavito, siap memberikan yang terbaik.

Skuad Indonesia yang akan tampil di Swiss Open 2021 berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, pada Sabtu (27/2/2021) malam WIB.

Menurut Eddy Prayitno selaku manajer tim, rombongan Indonesia yang berangkat ke Swiss terdiri dari 22 orang.

"Tim yang berangkat ini berjumlah 22 orang, terdiri dari 14 atlet, 3 pelatih, dan 5 dari tim pendukung," ungkap Eddy dikutip dari laman resmi PBSI.

Eddy menambahkan, turnamen Swiss Open 2021 menjadi kesempatan para pebulu tangkis Indonesia untuk mendapatkan pengalaman bermain di turnamen level atas.

Selain itu, ajang Swiss Open 2021 juga berguna bagi pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja untuk menambah poin Olimpiade.

Baca juga: Jelang Swiss Open 2021, Hafiz/Gloria Perlu Perbaiki 2 Kekurangan Ini

"Kalau bicara target, yang pasti menambah poin Olimpiade untuk Hafiz/Gloria. Selebihnya, kesempatan untuk beberapa pemain muda tampil di turnamen level atas," tutur Eddy.

Pada Swiss Open 2021, Indonesia hanya mengirimkan satu wakil untuk nomor tunggal putra dan tunggal putri.

Di sektor tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito akan menjadi satu-satunya tumpuan Merah Putih. Begitu juga dengan Ruselli Hartawan di nomor tunggal putri.

Menjadi satu-satunya wakil Merah Putih di tunggal putra, Shesar mengatakan bahwa ia tidak merasakan beban.

Pemain yang akrab disapa Vito itu pun siap memberikan yang terbaik pada turnamen Swiss Open 2021.

"Beban sih tidak ada, cuma baru pertama kali ini (tunggal putra) berangkat sendirian di satu turnamen. Pastinya mungkin kesepian," kata Shesar sambil tertawa.

Baca juga: Asa Satu-satunya Tunggal Putri Indonesia pada Swiss Open 2021

"Tidak ada teman kan. Kalau dari sektor lain ada, tapi dari sektor tunggal putra cuma saya sendiri. Jadi harus berjuang sendirian, harus lebih maksimal lagi perjuangannya," imbuhnya.

"Kalau persiapan dari kemarin sudah latihan maksimal, nanti tinggal di sana saja. Mau menunjukkan yang terbaik untuk Indonesia," ucap Shesar menegaskan.

Selain hanya mengirimkan satu wakil di tunggal putra dan tunggal putri, Indonesia juga tidak memiliki wakil di sektor ganda putri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com