Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Satu-satunya Tunggal Putra Indonesia di Swiss Open Siap Berikan yang Terbaik

KOMPAS.com - Satu-satunya tunggal putra Indonesia pada turnamen Swiss Open 2021, Shesar Hiren Rhustavito, siap memberikan yang terbaik.

Skuad Indonesia yang akan tampil di Swiss Open 2021 berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, pada Sabtu (27/2/2021) malam WIB.

Menurut Eddy Prayitno selaku manajer tim, rombongan Indonesia yang berangkat ke Swiss terdiri dari 22 orang.

"Tim yang berangkat ini berjumlah 22 orang, terdiri dari 14 atlet, 3 pelatih, dan 5 dari tim pendukung," ungkap Eddy dikutip dari laman resmi PBSI.

Eddy menambahkan, turnamen Swiss Open 2021 menjadi kesempatan para pebulu tangkis Indonesia untuk mendapatkan pengalaman bermain di turnamen level atas.

Selain itu, ajang Swiss Open 2021 juga berguna bagi pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja untuk menambah poin Olimpiade.

"Kalau bicara target, yang pasti menambah poin Olimpiade untuk Hafiz/Gloria. Selebihnya, kesempatan untuk beberapa pemain muda tampil di turnamen level atas," tutur Eddy.

Pada Swiss Open 2021, Indonesia hanya mengirimkan satu wakil untuk nomor tunggal putra dan tunggal putri.

Di sektor tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito akan menjadi satu-satunya tumpuan Merah Putih. Begitu juga dengan Ruselli Hartawan di nomor tunggal putri.

Menjadi satu-satunya wakil Merah Putih di tunggal putra, Shesar mengatakan bahwa ia tidak merasakan beban.

Pemain yang akrab disapa Vito itu pun siap memberikan yang terbaik pada turnamen Swiss Open 2021.

"Beban sih tidak ada, cuma baru pertama kali ini (tunggal putra) berangkat sendirian di satu turnamen. Pastinya mungkin kesepian," kata Shesar sambil tertawa.

"Tidak ada teman kan. Kalau dari sektor lain ada, tapi dari sektor tunggal putra cuma saya sendiri. Jadi harus berjuang sendirian, harus lebih maksimal lagi perjuangannya," imbuhnya.

"Kalau persiapan dari kemarin sudah latihan maksimal, nanti tinggal di sana saja. Mau menunjukkan yang terbaik untuk Indonesia," ucap Shesar menegaskan.

Selain hanya mengirimkan satu wakil di tunggal putra dan tunggal putri, Indonesia juga tidak memiliki wakil di sektor ganda putri.

Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky, menjelaskan bahwa keputusan menarik ganda putri dari Swiss Open 2021 karena faktor performa.

"Untuk ganda putri, di turnamen Swiss Terbuka ini terpaksa kami tarik. Alasannya karena pada waktu latihan performanya tidak seperti yang kami harapkan," tutur Rionny.

Adapun, ajang Swiss Open 2021 yang merupakan turnamen level Super 300 bakal digelar di Basel pada 2-7 Maret mendatang.

Berikut daftar pemain Pelatnas PBSI untuk turnamen Swiss Open 2021:

Tunggal Putra: Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal Putri: Ruselli Hartawan
Ganda Putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Ganda Campuran: Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/02/28/12400078/satu-satunya-tunggal-putra-indonesia-di-swiss-open-siap-berikan-yang

Terkini Lainnya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke