Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2023: Rehan/Lisa ke Semifinal, Emas Kian Dekat

Dalam duel perempat final di Lapangan 1 Morodok Techo Badminton Hall, Kamboja, Minggu (14/5/2023) siang WIB, pasangan ranking 10 dunia tersebut menaklukkan wakil Filipina, Solomon Jr Padiz/Eleanor Christine Inlayo, dengan straight game 24-22, 21-10.

Perjuangan Rehan/Lisa meraih tiket semifinal SEA Games 2023 tak mudah. Mereka harus bekerja ekstra keras, terutama pada gim pertama, untuk mengalahkan pasangan ranking 220 BWF tersebut.

Solomon Jr Padiz/Eleanor Christine Inlayo, yang berdasarkan catatan BWF baru bermain 6 kali sepanjang kariernya (2 kali menang, 4 kalah), nyatanya tak mudah dikalahkan Rehan/Lisa yang sudah merasakan 88 laga kompetitif (54 menang 34 kalah).

Gim pertama memperlihatkan hal tersebut. Solomon/Elenaor pantang menyerah meski Rehan/Lisa unggul 18-14.

Pelan tapi pasti mereka bisa mengejar dan memaksa setting saat Rehan/Lisa mencapai game point 20-19.

Bahkan Solomon/Eleanor sempat meraih game point 22-21 sebelum Rehan/Lisa menyamakannya dan mencetak dua angka beruntun untuk memenangi gim pertama dengan skor 24-22.

Gim kedua, Rehan/Lisa tak terbendung karena melaju sangat kencang, membuat Solomon/Eleanor tak pernah bisa mendekat. Alhasil, Rehan/Lisa mengakhiri gim ini dengan skor telak 21-10.

Hasil ini membuat Rehan/Lisa selangkah lebih dekat mewujudkan target emas SEA Games 2023 di Kamboja.

Satu-satunya ganda campuran Indonesia ini tinggal melewati dua rintangan (semifinal dan final).

Sebenarnya, Indonesia mengirim dua wakil sektor ganda campuran pada SEA Games 2023 ini.

Harapan untuk tercipta all-Indonesian final pupus karena Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela langsung tersingkir pada babak pertama.

Zachariah/Heidiana yang merupakan unggulan kedua, di luar dugaan takluk dari pasangan Thailand Pakkapon Teeraratsakul/Phataimas Muenwong.

Pada babak semifinal, Senin (15/5), Rehan/Lisa yang merupakan unggulan pertama, akan bertemu Ratchapol Makkasasithorn/Chasinee Korepap.

Pasangan Thailand ranking 56 dunia ini lolos setelah menyingkirkan wakil Malaysia, Choong Hon Jian/Yap Ling.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/05/14/11574848/hasil-bulu-tangkis-sea-games-2023-rehan-lisa-ke-semifinal-emas-kian

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Mike Tyson Vs Jake Paul Ditunda, Si Leher Beton Ada Masalah Lambung

Sports
BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

BERITA FOTO - Potret Haru dan Gembira Saat Persib Angkat Trofi Liga 1

Liga Indonesia
Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Apa Itu Rheinmetall, Sponsor Kontroversial Dortmund Jelang Final Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Badminton
STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke