Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Indonesia Open 2022: Dimulai Besok, Merah Putih Punya 20 Wakil

KOMPAS.com - Jadwal Indonesia Open 2022 akan dimulai besok, Selasa (14/6/2022), dan berlangsung selama lima hari hingga Minggu (19/6/2022).

Indonesia Open 2022 yang merupakan Turnamen BWF World Tour Super 1000 akan kembali dihelat di Istora Senayan, DKI Jakarta.

Total ada 20 wakil Tanah Air yang akan berkompetisi di Indonesia Open 2022. Dari para wakil Indonesia tersebut, hanya enam yang berstatus unggulan.

Daftar lengkap wakil Merah Putih di Indonesia Open 2022 akan tersedia di akhir artikel.

Satu-satunya wakil Indonesia yang menyandang status unggulan pertama adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Marcus/Kevin nantinya tidak hanya berstatus ganda putra unggulan pertama melainkan juga juara bertahan Indonesia Open.

Tahun lalu, Marcus/Kevin sukses meraih gelar juara Indonesia Open 2021 seusai menumbangkan wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, di partai final.

Indonesia Open 2021 sekaligus menjadi gelar terakhir Marcus/Kevin sejauh ini.

Setelah menjuarai Indonesia Open 2021, The Minions - julukan Marcus/Kevin, sudah mengikuti tiga turnamen.

Namun, Marcus/Kevin belum berhasil meraih gelar juara lagi termasuk di Indonesia Masters 2022 pekan lalu.

Ganda putra nomor satu dunia itu tersingkir pada babak semifinal Indonesia Masters 2022.

Meski gagal menjadi juara Indonesia Masters 2022, Marcus/Kevin mendapatkan banyak apresisasi dari banyak pihak.

Sebab, The Minions berhasil melaju sampai babak semifinal ketika Marcus Gideon masih belum 100 persen pulih setelah menjalani operasi engkel awal April lalu.

Pada Indonesia Open 2022 nanti, Marcus/Kevin langsung melakoni Duel Merah Putih melawan juniornya.

Lawan Marcus/Kevin pada babak pertama Indonesia Open 2022 adalah Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Wakil Tanah Air lainnya yang juga akan menjalani Duel Merah Putih pada babak pertama Indonesia Open 2022 adala Anthony Sinisuka Ginting.

Berbeda dari Marcus/Kevin, Anthony Ginting selaku tunggal putra unggulan kelima akan menghadapi seniornya, Tommy Sugiarto.

Adapun dua finalis Indonesia Masters 2022 dari Tanah Air, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, juga akan bermain pekan ini.

Apriyani/Fadia langsung mendapatkan ujian berat pada babak pertama Indonesia Open 2022. 

Runner up Indonesia Masters 2022 itu harus menghadapi ganda putri uggulan kelima asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Di lain sisi, Fajar/Rian kali ini mengusung misi melanjutkan tren positif setelah menjadi juara Indonesia Masters 2022 pekan lalu.

Lawan Fajar/Rian pada babak pertama Indonesia Open 2022 adalah ganda putra non-unggulan asal Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Rangkaian Indonesia Open 2022 akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi swasta dan juga bisa disaksikan lewat layanan streaming.

Berikut adalah Daftar wakil Merah Putih di Indonesia Open 2022: 

Tunggal Putra  

  • Anthony Sinisuka Ginting (5)
  • Jonatan Christie (7)
  • Shesar Hiren Rhustavito  
  • Tommy Sugiarto   

Tunggal Putri   

  • Gregoria Mariska Tunjung  

Ganda Putra  

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2)   
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (6)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana  
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan  
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin   
  • Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
  • Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani  

Ganda Putri   

  • Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti  
  • Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto  

Ganda Campuran  

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari  
  • Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso  
  • Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
  • Hafiz Faizal/Serena Kani

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/06/13/07200008/jadwal-indonesia-open-2022--dimulai-besok-merah-putih-punya-20-wakil

Terkini Lainnya

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Liga Indonesia
Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Badminton
Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Liga Inggris
Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Liga Inggris
Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Liga Inggris
Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

Liga Spanyol
Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

Liga Inggris
Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Bundesliga
Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Internasional
Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Liga Italia
Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke