Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timor Leste Malam Ini

Kompas.com - 30/01/2022, 15:00 WIB
Maulana Ramadhan

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan kembali bersua dengan timnas Timor Leste dalam pertandingan uji coba FIFA Matchday, Minggu (30/1/2022) malam nanti.

Sama seperti pertandingan melawan Timor Leste tiga hari sebelumnya, laga kali ini juga digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Meski hanya bertajuk pertandingan uji coba, kemenangan atas Timor Leste menjadi modal penting bagi Indonesia untuk mendongkrak poin dalam rangking FIFA.

Pada pertandingan melawan timnas Timor Leste, Kamis (27/1/2022) lalu, pasukan Garuda unggul dengan kemenangan 4-1.

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Bek Muda Persib Starter

Kendati begitu, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku kurang puas terhadap penampilan anak asuhnya. Pelatih asal Korea Selatan itu menilai, tim asuhannya tampil tidak maksimal terutama di babak pertama.

Dalam pertandingan tersebut, Indonesia memang tertinggal terlebih dahulu 0-1 di babak pertama lewat gol yang dicetak Paulo Gali Freitas.

Baru pada babak kedua tim Garuda berhasil membalikkan keadaan setelah Shin Tae-yong melakukan beberapa perubahan di susunan pemain.

Di antaranya dengan memasukkan Pratama Arhan, Ronaldo Kwateh, dan Hanis Saghara menggantikan Edo Febriansah, Ramai Rumakiek, serta Dedik Setiawan.

Keputusan Shin Tae-yong terbukti tepat karena Arhan berhasil mencetak satu gol melalui titik putih dan menyebabkan dua gol bunuh diri bagi Timor Leste. Satu gol lainnya dicetak oleh Ricky Kambuaya setelah menerima umpan pendek dari Ronaldo Kwateh.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Timor Leste: STY Minta Semua Pemain Evaluasi Diri

“Saya pikir penampilan timnas Indonesia pada babak pertama harus dievaluasi," kata Shin Tae-yong usai pertandingan, Kamis (27/1/2022).

"Dengan performa seperti ini, kami tidak akan menjadi tim yang kuat di Asia Tenggara. Semua pemain harus evaluasi. Saya akan berusaha agar tidak terjadi untuk kedua kalinya," tuturnya.

"Saya akan berusaha lebih agar ada perkembangan yang bagus. Mungkin harus meningkatkan mental pemain. Jadi, pertandingan kali ini memang tidak memuaskan," ucapnya lagi.

Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya dijaga ketat pemain Timor Leste saat ujicoba dalam rangka FIFA Matchday yang berakhir dengan skor 4-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (27/1/2022) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Timnas Indonesia Ricky Kambuaya dijaga ketat pemain Timor Leste saat ujicoba dalam rangka FIFA Matchday yang berakhir dengan skor 4-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (27/1/2022) malam.

Sebelum pertandingan melawan Timor Leste, Shin Tae-yong memang sudah mengatakan bahwa kondisi mental pemain-pemain timnas Indonesia menurun setelah gelaran Piala AFF 2020 lalu di Singapura.

“Kondisi para pemain baik, tetapi setelah Piala AFF para pemain kembali ke klub, mentalnya sedikit menurun," kata Shin Tae-yong dalam YouTube PSSI jelang laga pertama melawan Timor Leste.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Timor Leste Malam Ini

Link live streaming timnas Indonesia vs Timor Leste

Pertandingan antara timnas Indonesia melawan timnas Timor Leste akan digelar pada Minggu (30/1/2022) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Kick-off dijadwalkan mulai pada pukul 19.00 WIB.

Pertandingan ini disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar. Namun, Anda juga dapat menyaksikannya melalui layanan streaming di vidio.com dengan mengakses tautan berikut ini:

Link streaming: LINK

(Sumber:Kompas.com/Farahdilla Puspa | Editor: Sem Bagaskara)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com