Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Mahfud MD Dipilih Jadi Cawapres Ganjar Pranowo

Kompas.com - 18/10/2023, 12:00 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri resmi menunjuk Mahfud MD menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo.

Hal itu disampaikan oleh Megawati di kantor DPP PDI-P Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (18/10/2023).

“Hari ini hari Rabu tanggal tanggal 18 Oktober 2023, saya dengan mantap, ini saya telah mengambil keputusan semuanya. Saya tunjukkan sebesar-besarnya bagi kepentingan rakyat bangsa dan negara. Karena itulah dengan mengucapkan bismillah hirohmanirrohim maka calon wakil presiden yang dipilih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar pranowo adalah Bapak Profesor Doktor Mahfud MD," ucap Megawati melalui tayangan YouTube Kompas.com, Rabu (18/10/2023).

Baca juga: Link Live Streaming Pengumuman Cawapres Ganjar Pranowo Hari Ini mulai Pukul 10.00 WIB

Lantas, apa alasan Mahfud MD ditunjuk untuk mendampingi Ganjar Pranowo?

Alasan Mahfud MD dipilih jadi cawapres Ganjar Pranowo

Masih dari sumber yang sama, Megawati mengatakan bahwa dirinya sudah tak asing dengan sosok Mahfud MD.

“Beliau sosok saya sendiri tidak asing, karena beliau pernah menjadi anggota dewan pembina di Badan Pembinaan Ideologi Pancasila,” kata Megawati.

“Jadi saya sangat bisa mengerti dari cara berpikir jalan pikirannya,” imbuhnya.

Selain itu, Mahfud MD adalah seseorang yang berpengalaman di lingkup pemerintahan Indonesia.

“Karena saya perhatikan pengetahuan beliau di masalah hukum cocok, sangat penuh dengan pengalaman dan pengetahuan,” tuturnya.

“Sosok dengan pengalaman lengkap lembaga legislatif, eksekutif, dan yudikatif,” lanjutnya.

Terlebih, menurut Megawati, Mahfud MD seseorang yang dekat dengan masyarakat kecil.

“Lalu Prof Mahfud juga dikenal rakyat pendekar hukum dan pembela wong cilik,” ucapnya.

Kini, Megawati pun mempunyai rekan seperti Mahfud MD yang bisa membela hukum sesuai dengan fungsi seharusnya.

Baca juga: Alasan Mahfud MD Tolak Tawaran PKS Jadi Cawapres Anies Baswedan

Mengaku tak mudah memilih cawapres Ganjar

Megawati mengaku dirinya tak mudah untuk memilih cawapres pendamping Ganjar Pranowo sebelum diumumkan hari ini.

Sebab, sosok cawapres yang akan diputuskan harus memenuhi kebutuhan dan kepentingan bangsa ke depan.

"Saya tidak begitu mudah untuk bisa mengambil siapakah yang akan saya jadikan di kemudian hari sebagai pemimpin dari bangsa dan negara ini," kata Megawati.

Sehingga, ia membutuhkan bantuan para tokoh lain untuk berdiskusi membicarakan sosok calon pemimpin, seperti ketua umum parpol pengusung Ganjar.

“Saya kontemplasikan siapa sosok yang tepat mendampingi Pak Ganjar Pranowo,” tuturnya.

Hingga akhirnya, dengan mantap Megawati memilih Mahfud MD menjadi cawapres Ganjar untuk bersaing pada Pemilu 2024 nantinya.

Baca juga: Tanggapan soal Putusan MK dari Jokowi, Gibran, Anies, dan Ganjar

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Cara Cek NIK KTP Jakarta yang Non-Aktif dan Reaktivasinya

Tren
Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Berkaca dari Kasus Mutilasi di Ciamis, Mengapa Orang dengan Gangguan Mental Bisa Bertindak di Luar Nalar?

Tren
3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

3 Bek Absen Melawan Guinea, Ini Kata Pelatih Indonesia Shin Tae-yong

Tren
Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Alasan Israel Tolak Proposal Gencatan Senjata yang Disetujui Hamas

Tren
Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Pendaftaran Komcad 2024, Jadwal, Syaratnya, dan Gajinya

Tren
Studi Baru Ungkap Penyebab Letusan Dahsyat Gunung Tonga pada 2022

Studi Baru Ungkap Penyebab Letusan Dahsyat Gunung Tonga pada 2022

Tren
Mengenal 7 Stadion yang Jadi Tempat Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Mengenal 7 Stadion yang Jadi Tempat Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Mengenal Alexinomia, Fobia Memanggil Nama Orang Lain, Apa Penyebabnya?

Mengenal Alexinomia, Fobia Memanggil Nama Orang Lain, Apa Penyebabnya?

Tren
Sunat Perempuan Dilarang WHO karena Berbahaya, Bagaimana jika Telanjur Dilakukan?

Sunat Perempuan Dilarang WHO karena Berbahaya, Bagaimana jika Telanjur Dilakukan?

Tren
UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

UU Desa: Jabatan Kades Bisa 16 Tahun, Dapat Tunjangan Anak dan Pensiun

Tren
Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Harga Kopi di Vietnam Melambung Tinggi gara-gara Petani Lebih Pilih Tanam Durian

Tren
Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Kasus Mutilasi di Ciamis dan Tanggung Jawab Bersama Menangani Orang dengan Gangguan Mental

Tren
Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Potensi Manfaat Tanaman Serai untuk Mengatasi Kecemasan Berlebih

Tren
Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Terkait Penerima KIP Kuliah yang Bergaya Hedon, UB: Ada Evaluasi Ulang Tiga Tahap

Tren
Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Catat, Ini 5 Jenis Kendaraan yang Dibatasi Beli Pertalite di Batam Mulai Agustus

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com