Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Ras Kucing Berukuran Kecil yang Menggemaskan

Kompas.com - 13/07/2023, 15:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Kucing adalah hewan peliharaan yang cukup populer karena penampilan dan tingkahnya yang menggemaskan.

Terlebih untuk anak kucing mungil yang kerap bertingkah konyol demi memuaskan rasa ingin tahunya.

Beberapa kucing bisa tumbuh besar dengan cepat, namun beberapa yang lain tetap terlihat kecil meski telah berusia dewasa.

Dengan begitu, mereka cenderung terlihat seperti tidak pernah dewasa dan terus menjadi anak kucing.

Baca juga: 8 Ras Kucing Berumur Panjang, Cocok Jadi Teman Peliharaan


Bagi Anda yang suka bermain dengan kucing mungil, beberapa rekomendasi kucing berukuran kecil berikut ini mungkin cocok dengan Anda:

1. Ras Singapura

Dilansir dari the Spruce Pets, kucing mungil Singapura adalah ras terkecil di dunia, dengan ukuran kucing dewasa memiliki berat berkisar 1,8 hingga 3,6 kilogram.

Meski demikian, ras Singapura memiliki tubuh yang sangat berotot dan kemampuan atletis yang aktif. Mereka juga dikenal sebagai hewan peliharaan yang menyenangkan.

Baca juga: Mengenal Ras Kucing Siam, Karakteristik dan Cara Perawatannya

2. Ras Munchkin

Ilustrasi kucing Munchkin.Shutterstock/MDavidova Ilustrasi kucing Munchkin.

Ras Munchkins adalah jenis kucing terpendek di dunia. Kucing ini memiliki mutasi genetik yang terjadi secara alami menghasilkan kucing dengan kaki yang lebih pendek.

Asosiasi Kucing Internasional (ICA) mengakui munchkin sebagai ras terdaftar, sedangkan Asosiasi Pemelihara Kucing (CFA) tidak mengakuinya.

Baca juga: Mengenal Ras Munchkin, Kucing Lucu yang Berkaki Pendek

3. Ras Cornish Rex

Ras Cornish Rex umumnya memiliki berat hanya berkisar 2,7 sampai 4,5 kilogram. Namun, mereka bisa memiliki tinggi 28 sampai 38 centimeter.

Kaki panjang yang mereka miliki membuat kesan bahwa kucing ini memiliki ukuran uang lebih besar dari yang sebenarnya.

Baca juga: Mengenal Ras Kucing Ragdoll, Karakteristik dan Cara Perawatannya

4. Ras American Curl

Ilustrasi kucing American curl.iStockPhoto/Noi_Pattanan Ilustrasi kucing American curl.

Ciri yang khas dari ras American Curl tidak hanya bentuk telinganya yang unik, tetapi juga ukuran tubuhnya yang mungil.

American Curl dewasa memiliki berat mencapai 5,4 kilogram, dengan kucing betina hanya berkisar 3,6 kilogram atau kurang.

Baca juga: Ras Kucing American Bobtail, Karakteristik, dan Cara Perawatannya

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com