Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Tragedi Bom Bali 12 Oktober 2002, 202 Orang Tewas

Kompas.com - 12/10/2022, 08:45 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 20 tahun lalu, tepatnya 12 Oktober 2002, terjadi tiga ledakan bom di Bali.

Diberitakan Harian Kompas, 13 Oktober 2002, tiga ledakan dahsyat berturut-turut mengguncang Pulau Dewata, Bali, sekitar pukul 23.15 waktu setempat.

Ledakan pertama dan kedua terjadi di Jalan Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.

Sementara itu, ledakan ketiga terjadi sekitar 100 meter dari Kantor Konsulat Amerika Serikat, di daerah Renon, Denpasar Bali.

Korban jiwa berjatuhan. Totalnya, ada 202 orang yang meninggal. Korban mayoritas merupakan warga negara Australia.

Selain korban jiwa, bom itu telah meninggalkan lubang selebar 4-4,5 meter dengan kedalaman 80 sentimeter.

Baca juga: Melihat Kehidupan Sejumlah Narapidana Bom Bali 1

Kronologi peristiwa bom Bali

Ledakan pertama terjadi tepatnya 5 meter di depan Diskotek Sari Club, Jalan Legian, Kuta.

Tak lama setelah ledakan pertama, ledakan kedua terjadi di Diskotek Paddy's yang terletak di seberang Sari Club.

Akibat ledakan beruntun itu, Sari Club, Diskotek Paddy's, dan bangunan Panin Bank yang persis di seberang Sari Club habis terbakar.

Sebuah kantor biro perjalanan yang terletak persis di samping Sari Club juga rata dengan tanah.

Selain itu, puluhan bangunan lainnya dalam radius 10 sampai 20-an meter rusak berat.

Sedangkan kaca-kaca toko, hotel, ataupun tempat hiburan lainnya yang berada dalam radius 1 kilometer pecah.

Ledakan tersebut juga terdengar sampai ke Denpasar yang jaraknya sekitar 11 kilometer dari tempat tersebut.

Dahsyatnya ledakan itu membuat semua orang yang berada di dekat tempat kejadian tersebut panik.

Hal itu membuat petugas kepolisian ataupun pemadam kebakaran sulit mendekati tempat kejadian akibat banyaknya warga yang ingin mengetahui kejadian yang sebenarnya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com