Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tempat Wisata Menarik di Surabaya

Kompas.com - 18/06/2022, 13:04 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Surabaya selain dikenal sebagai Kota Pahlawan, juga mempunyai segudang tempat wisata yang menarik.

Tempat wisata yang dimiliki pun beragam, mulai dari wisata alam, museum hingga wahana air dan berenang di Atlantis Land.

Bagi yang hendak berlibur atau sejenak berkunjung ke Surabaya bisa mencoba tempat wisata menarik berikut:

Tempat wisata menarik di Surabaya

1. Pantai Kenjeran

Pilihan pertama adalah menikmati waktu bersama keluarga di Pantai Kenjeran atau yang memiliki nama Taman Hiburan Pantai Kenjeran.

Berdasarkan informasi di laman resmi Tiket Wisata Surabaya milik Pemerintah Kota, pantai ini lokasinya di sisi timur laut Kota Surabaya, tepatnya di Jalan Pantai Lama Kenjeran No 1, dekat dengan Jembatan Suroboyo.

Masyarakat yang datang akan disuguhi wisata pesisir pantai dengan latar belakang Jembatan Suramadu.

Beragam fasilitas seperti taman bermain, gazebo, anjungan, stan–stan souvenir produk UMKM, dan foodcourt yang menawarkan berbagai pilihan kuliner khas pesisir tersedia di sana.

Kawasan ini buka mulai pukul 07.00-16.00 WIB dengan harga tiket masuk (HTM) Rp 10.000.

Baca juga: 10 Tempat Wisata di Bandung yang Instagramable

2. Museum Tugu Pahlawan

Tugu Pahlawan untuk mengenang sejarah pertempuran surabayabappeko.surabaya.go.id Tugu Pahlawan untuk mengenang sejarah pertempuran surabaya

Pilihan wisata kedua di Kota Surabaya adalah mengunjungi Museum Tugu Pahlawan yang terletak di Jalan Pahlawan.

Di sana terdapat monumen untuk mengenang sejarah perjuangan Pahlawan Kemerdekaan dalam peristiwa pertempuran 10 November 1945 di Surabaya.

Fisik monumen dibuat dengan bentuk menyerupai paku terbalik dengan tinggi 45 yard atau sekitar 40,50 meter.

Untuk melengkapi monumen, dibangunlah fasilitas sejarah yaitu Museum 10 November yang di dalamnya terdapat ratusan koleksi seperti foto, senjata rampasan, dan artefak peninggalan pertempuran di Surabaya, juga fasilitas pendukung lain yaitu diorama elekronik dan diorama statis.

Museum dapat dikunjungi sejak pukul 08.00-15.00 dengan HTM Rp 5.000.

Baca juga: Spesifikasi dan Cerita KRI Pasopati-410, Kapal Selam TNI AL yang Kini Jadi Monumen di Surabaya

3. Wisata Perahu Kalimas

Pemkot Surabaya membenahi Wisata Air Kalimas.Dok. Pemkot Surabaya Pemkot Surabaya membenahi Wisata Air Kalimas.

Pilihan ketiga adalah menikmati suasana sore atau malam dengan naik perahu di Kalimas di Jalan Ketabang Kali No. 5.

Ada dua rute perahu, pertama adalah Taman Prestasi-Museum Pendidikan

Rute ini menawarkan nuansa lampu lampion di sepanjang rute Taman Prestasi sampai Taman Ekspresi. Pengunjung dapat menikmati spot foto di Museum Pendidikan, Taman Ekspresi, dan Pasar Apung.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Ketahui, Ini Masing-masing Manfaat Vitamin B1, B2, hingga B12

Tren
Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Uni Eropa Segera Larang Retinol Dosis Tinggi di Produk Kecantikan

Tren
Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Hamas Terima Usulan Gencatan Senjata, Israel Justru Serang Rafah

Tren
Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Pengakuan TikToker Bima Yudho Dapat Tawaran Endorse Bea Cukai, DBC: Tak Pernah Ajak Kerja Sama

Tren
Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Mengenal Rafah, Tempat Perlindungan Terakhir Warga Gaza yang Terancam Diserang Israel

Tren
Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Fortuner Polda Jabar Tabrak Elf Picu Kecelakaan di Tol MBZ, Pengemudi Diperiksa Propam

Tren
Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Alasan Polda Metro Jaya Kini Kirim Surat Tilang via WhatsApp

Tren
UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

UPDATE Identitas Korban Meninggal Tabrakan KA Pandalungan Vs Mobil di Pasuruan, Berasal dari Ponpes Sidogiri

Tren
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, Bagaimana Aturan Publikasi Dokumen Perceraian?

Tren
Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Spyware Mata-mata asal Israel Diduga Dijual ke Indonesia

Tren
Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Idap Penyakit Langka, Seorang Wanita di China Punya Testis dan Kromosom Pria

Tren
Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Ribuan Kupu-kupu Serbu Kantor Polres Mentawai, Fenomena Apa?

Tren
Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Ramai soal Susu Dicampur Bawang Goreng, Begini Kata Ahli Gizi

Tren
57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini 'Ditemukan'

57 Tahun Hilang Saat Perang Vietnam, Tentara Amerika Ini "Ditemukan"

Tren
5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

5 Tahun Menjabat, Sekian Uang Pensiun Seumur Hidup Anggota DPR RI

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com