Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Alasan Mengapa Film Zombi Banyak Diminati sampai Sekarang

Kompas.com - 31/01/2022, 10:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Baru-baru ini, film zombi sedang digandrungi banyak peminat film di Tanah Air.

Salah satu film zombi yang tengah naik daun berjudul All of Us Are Dead yang ditayangkan di Netflix mulai Jumat (28/1/2022).

Bahkan, topik #AllOfUsAreDead masuk dalam trending topic Twitter pada Senin (31/1/2022), dengan 196.000 orang telah mengetwit topik tersebut.

"Selalu suka film ato series ttg zombie #AllOfUsAreDead," tulis akun Twitter ini.

"Puas banget sama #AllOfUsAreDead . Zombie apocalypse yg sukses bikin jantungan dgn segala teknis megahnya. Dilema moral yg kompleks di antara karakter2nya pun mencampuradukkan emosi yg lama-lama makin memanas. Berdarah-darah, tapi tetap cute dalam romansanya," tulis akun Twitter lainnya.

Lantas, mengapa orang-orang begitu menyukai film horor subgenre zombi?

Baca juga: 5 Rekomendasi Drakor Januari 2022, Ada All of Us Are Dead!

Alasan film zombi banyak diminati

Dikutip dari Kompas.com, (20/2/2021), dari sisi produksi, proses pembuatan film subgenre zombi hanya mengeluarkan anggaran yang rendah dan keuntungan yang tinggi.

Film ini menjadi populer, salah satunya karena seringkali memicu munculnya berbagai rasa, seperti ketakutan alamiah tentang kepunahan, mutilasi, kehilangan otonomi, dan kematian ego.

Menurut seorang penulis bernama Karl Albrecht, ada lima kategori ketakutan naluriah pada manusia, yaitu:

1. Kepunahan

Kepunahan adalah ketakutan akan kehancuran dan gagasan bahwa manusia tidak lagi menjadi spesies dominan di planet ini. Sebagian besar film zombi terjadi di dunia pasca-apokaliptik sebagai akibat dari penyakit atau virus yang mematikan.

2. Mutilasi

Mutilasi adalah ketakutan akan pemotongan dan gagasan mengenai tercabik-cabik, terluka parah, kehilangan bagian tubuh, dan cacat. Sebuah film bukan film zombi, kecuali ada scene anggota tubuh dirobek dari tubuh, dan otak yang dimakan.

3. Hilang jati diri

Kehilangan jati diri adalah ketakutan akan hilangnya kendali atas diri sendiri dan lingkungan Anda. Tema umum dalam genre ini adalah sifat ceroboh yang diambil mayat hidup begitu mereka bergabung dengan barisan zombi.

4. Perpisahan

Perpisahan adalah ketakutan akan ditinggalkan dan gagasan menjadi orang yang terbuang. Film zombi paling populer berfokus pada satu karakter atau sekelompok kecil penyintas melawan serangan zombi raksasa.

5. Matinya ego

Kematian ego adalah ketakutan akan penghinaan dan gagasan kehilangan integritas dan persetujuan dari diri sendiri. Hal ini juga mengingatkan penonton bahwa apakah Anda dapat hidup sendiri untuk bertahan hidup dari kepungan zombi atau tidak.

Baca juga: 6 Rekomendasi Film dan Drama Korea tentang Zombie

Rekomendasi film dan serial zombi populer

Perkembangan film horor dengan kehadiran zombi terus mengalami perkembangan dari masa ke masa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Waspada Cuaca Panas Melanda Indonesia, Ini Tips Menghadapinya

Tren
7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

7 Tanda Kolesterol Tinggi yang Sering Diabaikan, Pegal di Pundak dan Mudah Mengantuk

Tren
BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

BMKG: Beberapa Wilayah Indonesia yang Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 4-5 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

[POPULER TREN] Kata Media Asing soal Kekalahan Indonesia dari Irak | Tragedi Runtuhnya Jalan Tol di China

Tren
Masalah Tiga Tubuh

Masalah Tiga Tubuh

Tren
Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Jadwal Lengkap Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Paris 2024

Tren
Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Pendaftaran Sekolah Kedinasan STAN, IPDN, dan STIS Dibuka Mei 2024

Tren
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Caranya

Tren
Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Ramai soal Sesar Sumatera Disebut Picu Tsunami pada 2024, BMKG: Hoaks

Tren
Warganet Keluhkan Sering Sakit Usai Vaksin AstraZeneca, Epidemiolog: Vaksin Tak Bikin Rentan Sakit

Warganet Keluhkan Sering Sakit Usai Vaksin AstraZeneca, Epidemiolog: Vaksin Tak Bikin Rentan Sakit

Tren
Aturan Batas Usia Masuk TK, SD, SMP, SMA di PPDB 2024, Simak Syaratnya

Aturan Batas Usia Masuk TK, SD, SMP, SMA di PPDB 2024, Simak Syaratnya

Tren
Membedah Kekuatan Guinea U23, Lawan Indonesia di Perebutan Tiket Terakhir ke Olimpiade Paris

Membedah Kekuatan Guinea U23, Lawan Indonesia di Perebutan Tiket Terakhir ke Olimpiade Paris

Tren
Pria 28 Tahun Ditangkap karena Merampok Rp 60 Juta Menggunakan Gunting

Pria 28 Tahun Ditangkap karena Merampok Rp 60 Juta Menggunakan Gunting

Tren
Siap-siap, Pendaftaran CPNS Dibuka Juni 2024, Kuota 1,2 Juta Formasi

Siap-siap, Pendaftaran CPNS Dibuka Juni 2024, Kuota 1,2 Juta Formasi

Tren
Cara Beli Tiket Go Show KAI, Tarif Naik per 1 Mei 2024

Cara Beli Tiket Go Show KAI, Tarif Naik per 1 Mei 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com