Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mulai Senin, Argo Parahyangan Jakarta-Bandung Beroperasi Lagi, Catat Jadwalnya!

Kompas.com - 11/07/2020, 12:26 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta kembali mengoperasikan KA Argo Parahyangan dari Stasiun Gambir menuju Bandung dari Stasiun Gambir  pada Senin (13/7/2020).

Kepala Humas Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, calon penumpang harus memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.

"Bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya yang ingin melakukan perjalanan menggunakan kereta api (KA) menuju Kota Bandung pada hari Senin, PT KAI Daop 1 kini menjalankan 2 KA Argo Parahyangan dari Stasiun Gambir," kata Eva melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (11/7/2020).

Kebijakan perjalanan tersebut sementara berlaku untuk bulan Juli 2020. Selanjutnya, akan dilakukan evaluasi.

Jika nantinya ada penyesuaian pola operasi, maka seluruh perkembangan pengoperasian KA Jarak Jauh akan disampaikan kembali secara resmi.

Baca juga: Catat, Syarat Naik Kereta Api Jarak Jauh dari dan ke Jakarta

Berikut jadwal KA Argo Parahyangan yang beroperasi pada Senin (13/7/2020):

1. KA 46 Argo Parahyangan (relasi Gambir-Bandung)

  • Berangkat Stasiun Gambir pukul 17.45 WIB, dan berangkat Stasiun Bekasi pukul 18.18 WIB.

2. KA 48 Argo Parahyangan (relasi Gambir-Bandung)

  • Berangkat Stasiun Gambir pukul 18.45 WIB, dan berangkat Stasiun Bekasi pukul 19.18 WIB.

Protokol kesehatan penumpang dan perugas dalam kereta antar kota Dokumentasi Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Protokol kesehatan penumpang dan perugas dalam kereta antar kota

10 KA jarak jauh beroperasi mulai 10 Juli 2020

Sebelumnya diberitakan, PT Kereta Api Indonesia Daop Operasi 1 Jakarta menambah 5 perjalanan kereta jarak jauh mulai 10 Juli 2020 besok.

Lima kereta api tersebut untuk tujuan Bandung, Cirebon dan Surabaya yang diberangkatkan dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen.

Eva mengungkapkan, sebelumnya pihaknya telah mengoperasikan 5 perjalanan KA Jarak Jauh secara bertahap mulai 12 juni 2020 lalu.

"Dengan penambahan 5 perjalanan lagi, maka secara keseluruhan mulai Jumat 10 Juli 2020 terdapat 10 perjalanan KA Jarak Jauh dari area PT KAI Daop 1 Jakarta," kata Eva seperti diberitakan Kompas.com, Kamis (9/7/2020).

Hal tersebut dimaksudkan, kata Eva, untuk memenuhi kebutuhan transportasi masyarakat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan masa new normal.

Adapun tambahan 5 perjalanan KA jarak jauh tersebut diantaranya 3 perjalanan KA Argo Parahyangan (Gambir-Bandung pp), KA Bima (Gambir-Malang pp), dan KA Sembrani (Gambir-Surabaya Pasar Turi pp).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Berawal dari Cabut Gigi, Perempuan Ini Alami Infeksi Mulut hingga Meninggal Dunia

Tren
Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing 'Oren' Barbar

Ramai soal Kepribadian Kucing Ditentukan oleh Warna Bulunya, Pakar: Tidak Selalu Kucing "Oren" Barbar

Tren
8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

8 Suplemen untuk Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Tren
Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Profil Sadiq Khan, Anak Imigran Pakistan yang Sukses Jadi Wali Kota London Tiga Periode

Tren
Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Bukan Cuma Olahraga, Lakukan 3 Gerakan Ini untuk Jaga Kesehatan

Tren
Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Kopi Sebelum Makan?

Tren
Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 7-8 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN]  Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Albumin, Cegah Sakit Ginjal dan Hati | Pemain Malaysia Disiram Air Keras

Tren
PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

PBB Kecam Israel Buntut Pemberedelan Al Jazeera, Ancam Kebebasan Pers

Tren
Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Waspada, Modus Penipuan Keberangkatan Haji dengan Visa Non-Haji

Tren
Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Cara Menyewa Kereta Api Luar Biasa untuk Perjalanan Wisata

Tren
Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Kemendagri Pastikan PNS di Lubuklinggau yang Tiba-tiba Jadi WN Malaysia Sudah Kembali Jadi WNI

Tren
Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Ramai soal Milky Way di Langit Indonesia, Simak Waktu Terbaik untuk Menyaksikannya

Tren
Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Seorang Suami di Cianjur Tak Tahu Istrinya Laki-laki, Begini Awal Mula Perkenalan Keduanya

Tren
Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Cara Menghapus Semua Postingan Facebook, Mudah Bisa lewat HP

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com