Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Covid-19, Pengiriman Sampel Virus, dan Pengembangan Vaksin di Indonesia...

Kompas.com - 19/06/2020, 09:48 WIB
Retia Kartika Dewi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penambahan kasus harian tertinggi Covid-19 terjadi pada Kamis (18/6/2020).

Dalam 24 jam terakhir, tercatat ada penambahan 1.331 pasien positif Covid-19.

Angka tersebut merupakan jumlah kasus baru tertinggi sejak kasus pertama Covid-19 diumumkan Presiden Jokowi pada 2 Maret 2020.

Sejumlah upaya untuk mengetahui seputar informasi terkait perkembangan virus corona jenis baru atau SARS-CoV-2 pun terus dilakukan oleh beberapa pihak.

Baca juga: Rekor 1.331 Kasus Baru Covid-19 di Indonesia, Berikut 4 Faktor Pemicunya...

Di Indonesia, Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman mengumumkan telah mengirim 10 sekuens atau sample virus SARS-CoV-2 ke organisasi akses informasi genetik virus di Jerman, GISAID sejak 5 minggu lalu.

GISAID merupakan singakatan dari Global Initiative on Sharing ALL Influenza Data, merupakan inisiatif kerja sama antara pemerintah Jerman dengan organisasi nirlaba yang bertujuan untuk menyediakan akses terhadap berbagai informasi genetik virus-virus yang menyebabkan epidemi seperti flu.

Selain itu, GISAID diketahui telah mengumpulkan data Covid-19 dari berbagai negara.

Baca juga: Jenis Virus Corona di Indonesia Disebut Tak Masuk Kategori yang Ada di Dunia, Ini Penjelasan Eijkman

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com