Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bagaimana Kondisi WNI di Singapura yang Positif Virus Corona? Ini Keterangan Kemenlu

Kompas.com - 07/02/2020, 16:36 WIB
Mela Arnani,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.COM - Seorang warga negara Indonesia (WNI) di Singapura positif terinfeksi virus corona.

Saat ini, yang bersangkutan masih menjalani perawatan dan diisolasi di rumah sakit setempat dengan kondisi stabil.

"Per komunikasi KBRI dengan kontak kami di Kementerian Kesehatan Singapura hari ini, kondisi yang bersangkutan stabil dan masih di ruang isolasi di Singapore General Hospital," kata Sekretaris Ketiga Fungsi Penerangan, Sosial, dan Budaya Kementerian Luar Negeri Gayatri Marisca saat dihubungi Kompas.com, Jumat (6/2/2020) sore.

Gayatri mengatakan, pasien ini akan dirawat hingga dinyatakan sembuh total.

Ia menyebutkan, Pemerintah Singapura memfasilitasi penanganan pasien dengan baik.

"Semuanya sangat difasilitasi oleh Pemerintah Singapura dan biaya ditanggung Pemerintah Singapura sampai pulih dan dinyatakan negatif coronavirus," ujar Gayatri.

Baca juga: Dokter Li, yang Pertama Kali Peringatkan Wabah Virus Corona di China, Meninggal Dunia

Data KBRI Singapura menunjukkan, per 5 Februari 2020, di negara tersebut terkonfirmasi 28 kasus positif virus corona, dengan satu orang telah dinyatakan pulih dan diperbolehkan pulang.

KBRI Singapura terus mengimbau seluruh WNI di Singapura untuk selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan, serta bijak dalam menyikapi pemberitaan terkait virus corona.

Informasi yang dirilis Kemenlu, sidang Executive Board (EB) WHO di Jenewa, Swiss, Indonesia turut mendukung upaya WHO menghadapi situasi darurat kesehatan global lantaran virus corona atau 2019-nCoV.

Sementara itu, di AS, seorang warga negara Amerika keturunan Tiongkok terindikasi positif virus corona di Orange County, California Selatan.

Menurut Juru Bicara KJRI Los Angeles Ardian B. Nugroho, tercatat jumlah WNI di kawasan ini sekitar 400 orang.

Baca juga: China Uji Coba Remdesivir untuk Atasi Virus Corona, Bagaimana Kerja Obat Ini?

Pihak KJRI melakukan pemantauan setelah ada yang dinyatakan positif corona di AS.

”Kami sudah melakukan komunikasi dengan tokoh-tokoh masyarakat Indonesia dan hingga saat ini tidak ada WNI yang terdampak,” kata Ardian.

Sementara itu, di Negara Bagian Arizona terindikasi satu kasus positif virus corona.

Ardian memastikan, hingga 6 Februari 2020, tidak ada korban WNI di wilayah-wilayah ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23: Senin 29 April 2024 Pukul 21.00 WIB

Tren
Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Duduk Perkara Kemenkop-UKM Imbau Warung Madura Tak Buka 24 Jam

Tren
Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Benarkah Pengobatan Gigitan Ular Peliharaan Tak Ditanggung BPJS Kesehatan?

Tren
Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Arkeolog Temukan Buah Ceri yang Tersimpan Utuh Dalam Botol Kaca Selama 250 Tahun

Tren
Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Beroperasi Mulai 1 Mei 2024, KA Lodaya Gunakan Rangkaian Ekonomi New Generation Stainless Steel

Tren
Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Pindah Haluan, Surya Paloh Buka-bukaan Alasan Dukung Prabowo-Gibran

Tren
3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

3 Skenario Timnas Indonesia U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris

Tren
Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Hak Angket Masih Disuarakan Usai Putusan MK, Apa Dampaknya untuk Hasil Pilpres?

Tren
Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Daftar Cagub DKI Jakarta yang Berpotensi Diusung PDI-P, Ada Ahok dan Tri Rismaharini

Tren
'Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... '

"Saya Bisa Bawa Kalian ke Final, Jadi Percayalah dan Ikuti Saya... "

Tren
Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Thailand Alami Gelombang Panas, Akankah Terjadi di Indonesia?

Tren
Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain'

Sehari 100 Kali Telepon Pacarnya, Remaja Ini Didiagnosis “Love Brain"

Tren
Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Warganet Sebut Ramadhan Tahun 2030 Bisa Terjadi 2 Kali, Ini Kata BRIN

Tren
Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Lampung Dicap Tak Aman karena Rawan Begal, Polda: Aman Terkendali

Tren
Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Diskon Tiket KAI Khusus 15 Kampus, Bisakah untuk Mahasiswa Aktif?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com