Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat Pelestarian Orangutan, Kolonialisme Inggris Punya Jasa

Kompas.com - 20/03/2023, 14:00 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com - Orangutan tapanuli atau orang utan tapanuli adalah  salah satu satwa langka yang ada di Indonesia.

Orangutan atau orang utan adalah keluarga besar kera.

Di masa kini, habitat orangutan atau orang utan ada di Sumatra dan Kalimantan.

Laman Kompas.com sebagai sumber bacaan edisi 24 Maret 2023 memberikan informasi adanya usulan pembuatan kebun binatang sebagai suaka margasatwa orangutan di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Baca juga: 4 Orang Tak Dikenal Datangi dan Bubarkan Acara Diskusi soal Orangutan di Jakarta

Urangutan

Terdapat pusat konservasi orang utan di Kalimantan Timur. dok BBC Indonesia Terdapat pusat konservasi orang utan di Kalimantan Timur.

Eksistensi riwayat orangutan mengemuka saat kolonialisme Inggris berada di Indonesia pada abad ke-18.

Tim ekspedisi Serikat Dagang Inggris (EIC) menyambangi Banjarmasin, Borneo, kala itu.

Tim di bawah pimpinan Daniel Beeckman melihat dari dekat orangutan di hutan Banjarmasin.

Kekaguman tim ekspedisi kepada orangutan yng bertubuh besar, bertenaga kuat, dan eksotik adalah cikal bakal makin populernya orangutan.

Jasa kolonialisme Inggris terhadap keterkenalan orangutan ikut berperan.

Sayangnya, populernya orangutan membuka peluang perburuan orangutan.

Catatan paling mutakhir dari lembaga Keanekaragaman Hayati (Kehati) rilisan Maret 2023 menunjukkan bahwa habitat orangutan di Batang Toru, Sumatra Utara tinggal menyisakan 577-760 individu.

Pada dua blok di Batang Toru, Sumatra Utara, orangutan tapanuli tinggal di habitat seluas 1.051,32 kilometer persegi.

Pemerintah Indonesia sudah menetapkan orangutan sebagai satwa dilindungi melalui Undang-Undang Nomor 5/1990.

Selain itu, beleid perlindungan orangutan juga termaktub di Surat Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 331 tertanggal 10 Juni 1991.

Spesies orangutan di Batang Toru ini bernama Latin Pongo tapanuliensis.

Spesies ini menjadi spesies unik lantaran hanya hidup di Sumatra.

Dua spesies orangutan lainnya di Indonesia selain orangutan tapanuli adalah orangutan sumatra atau Pongo abelii dan orangutan kalimantan alias Pongo pygmaeus.

Demi memperkenalkan pemahaman tentang pelestarian orangutan tapanuli, tiga lembaga yaitu Yayasan Kehati, Yayasan Orangutan Sumatera Lestari - Orangutan Information Centre (OIC), serta The Body Shop Indonesia menghelat program menyasar mahasiswa di, salah satunya, kampus Universitas Multimedia Nusantara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com