Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Kemajuan Teknologi di Bidang Pendidikan

Kompas.com - 17/05/2024, 07:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

Sumber Kemdikbud

KOMPAS.com - Kemajuan teknologi terjadi di berbagai bidang. Mulai dari industri, transportasi, kesehatan, hingga pendidikan.

Secara garis besar, kemajuan teknologi ini bisa berdampak positif maupun negatif untuk semua bidang.

Contoh, kemajuan teknologi mempermudah proses pembelajaran. Sedangkan dampak negatifnya ialah teknologi membuat perhatian siswa teralihkan.

Artikel ini membahas beberapa contoh kemajuan teknologi di bidang pendidikan.

Baca juga: 6 Pengaruh Negatif IPTEK dalam Bidang Pertanian

Contoh kemajuan IPTEK di bidang pendidikan

Menurut Feri Noperman dalam buku Pendidikan Sains dan Teknologi (2020), penyelenggaraan pendidikan sudah sepatutnya mengikuti perkembangan teknologi.

Karena pada dasarnya, pekembangan IPTEK (ilmu pengetahuan dan teknologi) jelas mempermudah kehidupan masyarakat.

Sebutkan tiga kemajuan teknologi di bidang pendidikan

Salah satu contoh kemajuan teknologi di bidang pendidikan adalah berkembangnya model-model pembelajaran.

Apabila dahulu, proses belajar dilakukan secara tatap muka, kini, dengan berkembangnya teknologi, proses belajar bisa dilaksanakan secara daring (dalam jaringan).

Baca juga: Apa yang Dimaksud Iptek Bersifat Netral?

Dikutip dari buku Teknologi Pendidikan (2022) karya Mansyur dkk, salah satu contoh kemajuan IPTEK di bidang pendidikan adalah perkembangan sistem ujian dan penilaian.

Sebelum teknologi berkembang pesat, sistem ujian dan penilaian dilakukan secara manual dengan kertas atau buku.

Namun, dewasa ini, keduanya sudah dilakukan secara online, yakni dengan bantuan aplikasi atau sistem web yang sudah dirancang.

Dilansir dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), salah satu contoh kemajuan IPTEK di bidang pendidikan ialah perpustakaan digital.

Guru, murid, dosen, atau mahasiswa bisa meminjam juga mengakses buku secara digital, tanpa harus datang ke perpustakaan.

Baca juga: Dampak Ditemukan Komputer dalam Bidang IPTEK

Jadi, tiga contoh kemajuan teknologi di bidang pendidikan adalah:

  • Berkembangnya model-model pembelajaran
  • Perkembangan sistem ujian dan penilaian
  • Munculnya perpustakaan digital.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com