Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapakah Jumlah Kromosom pada Sel Sperma?

Kompas.com - 02/02/2024, 20:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com – Sel sperma adalah sel gamet jantan yang membawa sifat-sifat ayah dalam bentuk kromosom. Berapakah jumlah kromosom pada sel sperma? Sel sperma memiliki 23 kromosom, berikut adalah penjelasannya!

Sel perma mengandung 23 kromosom atau setengah dari sumlah kromosom yang dimiliki oleh manusia.

23 kromosom tersebut adalah 22 autosom atau kromosom tubuh dan satu gonosom atau kromsom seks.

Kromosom seks dapat berupa kromosom X atau Y, inilah yang akan menentukan jenis kelamin anak.

Baca juga: Perbedaan Sel Gonosom dan Autosom

Jika sperma membawa kromosom seks X, maka anaknya akan berjenis kelamin perempuan.

Sebaliknya, jika sperma membawa krosom seks Y, maka anaknya akan berjenis kelamin laki-laki.

Sel sperma hanya memiliki 23 kromosom karena pembentukannya melalui pembelahan meiosis.

Di mana meiosis dilakukan dengan kromosom homolog yang melakukan remombinasi DNA.

Dilansir dari Learn Genetics, kromosom homolog memiliki gen sama dengan sedikit perbedaan saling berbaris dan bertukar bagian.

Baca juga: Jumlah Kromosom Manusia dan Fungsinya

Di mana potongan-potongan kromosom yang sedikit berbeda bertukar satu sama lain dan membentuk kromosom homolog yang baru.

Dilansir dari Phys.org, ada enzim yang memastikan rekombinansi hanya terjadi satu kali agar genom stabil.

Dua kromosom homolog (dengan masing-masing 46 kromosom) yang baru tersebut kemudian membelah, memisahkan kromatid bersaudaranya.

Sehingga, membentuk empat sel sperma dengan 23 kromosom hasil rekombinansi di dalamnya.

Baca juga: Gen dan Kromosom: Bagaimana Pewarisan Sifat Bekerja?

Dilansir dari McGill University, tanpa adanya rekombinansi DNA ini, kromosom yang sama akan diturunkan secara utuh dari generasi ke generasi.

Rekombinansi membuat set genetik yang sedikit berbeda dan menciptakan keragaman.

Manusia dapat mengeluarkan ratusan ribu sperma yang setiap spermanya memiliki 23 kromosom dengan gen yang sedikit berbeda.

Inilah mengapa anak-anak satu ayah dapat memiliki sifat-sifat fisik yang berbeda juga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com