Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis Kalimat Ambigu dan Faktor Penyebab Terjadinya Ambiguitas

Kompas.com - 14/12/2022, 14:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Ambigu berarti sebagai sebuah kata yang mempunyai makna lebih dari satu. Hal ini menyebabkan ketidakjelasan, keraguan, atau kekaburan dalam interpretasinya.

Kata ambigu dapat didefinisikan sebagai sesuatu yang bermakna ganda.

Ketidakjelasan ini menimbulkan kesalahan, terutama ketika seseorang ingin menginterpretasikan suatu kalimat atau kata dari sebuah tulisan atau ucapan.

Jenis kalimat ambigu

Berikut beberapa jenis kalimat ambigu:

  • Ambigu fonetik

Diambil dari istilah fonetik, yakni ilmu yang mempelajari bunyi. Manusia akan mengeluarkan semacam bunyi atau suara saat sedang berkomunikasi.

Bunyi ini merupakan media komunikasi antarsesama manusia, sehingga perbedaan bunyi dapat menyebabkan kesalahpahaman.

Ambigu ini hanya berlaku dalam bentuk percakapan lisan, di mana seseorang salah menangkap maksud atau makna ucapan dari lawan bicaranya.

Baca juga: Kalimat Ambigu: Definisi, Jenis, Ciri-Ciri, Faktor, dan Contoh Kalimat

Bisa disebabkan oleh ketidakjelasan pengucapan orang, atau kesamaan dalam pengucapan sehingga menimbulkan ambiguitas.

Contoh:

    • “Peristiwa tersebut sudah digoreng oleh media”. 

Kata digoreng memiliki dua makna, yakni memasak makanan, atau membahas topik secara terus-menerus.

    • “Proposal ini sudah dibungkus oleh pihak kampus”.

Kata dibungkus memiliki dua makna, yakni menutup sesuatu dengan semacam penutup, atau sesuatu yang sudah dirampungkan.

    • “Tadi dia merasa gondok dengan ibunya”.

Kata gondok di sini bisa memiliki dua makna, yakni penyakit kelenjar tiroid, atau perasaan kesal terhadap seseorang.

  • Ambigu leksikal

Leksikal atau leksikologi merupakan ilmu yang mempelajari terkait makna kata dari bahasa tertentu.

Hal ini dilakukan karena dalam tiap bahasa, ada sejumlah kata yang memiliki kemiripan dari pengucapan atau penulisannya, namun maknanya berbeda.

Baca juga: Kalimat Fakta: Ciri-ciri, Jenis, dan Contohnya

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com