Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Artinya Literally dalam Bahasa Inggris

Kompas.com - 25/12/2020, 16:40 WIB
Risky Guswindari ,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Apakah kalian pernah mendengar kata literally? Kata ini sering dijumpai dalam percakapan. 

Mengutip Collins English Dictionary, kata ini digunakan untuk “emphasize what you are saying is true, even though it seems exaggerated or surprising”.

Literally digunakan untuk menekankan bahwa apa yang kamu katakan itu benar, meskipun tampak berlebihan atau mengejutkan.

Contohnya adalah sebagai berikut:

  • I literally slept for 10 hours. / Aku benar-benar tidur selama 10 jam.
  • There are literally millions of money in that suitcase. / Benar-benar ada berjuta-juta uang di koper itu.

Jadi, maksud literally di sini seolah memberi penekanan pada klausa atau frasa yang mengikutinya, seperti kata “really”.

Baca juga: Cara Mengatakan Tidak Apa-apa atau Baik-baik Saja dalam Bahasa Inggris

Selain itu, ada pula penggunaan “literally” yang maksudnya arti dari suatu kata memang seperti itu.

Melansir Oxford Learner’s Dictionaries, “literally” maksudnya ialah “in a literal way” atau “secara literal”. Jadi, jika kita mengungkapkan sesuatu menggunakan kata “literally”, maksudnya ialah secara harfiah.

Contoh:

  • The word ‘evolution’ is translated literally as gradual change. / Kata ‘evolusi’ diterjemahkan secara harfiah sebagai perubahan bertahap.
  • She knew we can’t take this sentence literally. / Dia tahu kalau kita tidak bisa memahami kalimat ini secara harfiah.

Kedua arti dari “literally” di atas bisa digunakan dalam komunikasi sehari-hari maupun tulisan. Namun, ada pula kata “literally” yang biasa digunakan dalam situasi informal atau obrolan biasa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com