Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegiatan Budi Utomo: Organisasi yang Mengancam Belanda

Kompas.com - 22/02/2020, 14:00 WIB
Serafica Gischa

Penulis

KOMPAS.com - Kebangkitan nasionalisme di Indonesia tak terlepas dari bangkitnya nasionalisme di Asia.

Budi Utomo menjadi awal dari pergerakan nasional di Indonesia.

Didirikan oleh dr Sutomo pada tanggal 20 Mei 1908, Budi Utomo menjadi organisasi modern pertama di Indonesia.

Budi Utomo berasal dari kata Sanskerta, yaitu bodhi atau budhi berarti keterbukaan jika, pikiran, kesadaran, akal, atau pengadilan.

Dalam buku Sejarah Pergerakan Nasional (2015) karya Fajriudin Muttaqin dkk, dr Wahidin Sudirohusodo menjadi sosok pembangkit semangat organisasi Budi Utomo.

Program Budi Utomo yang paling utama adalah mengusahakan perbaikan pendidikan dan pengajaran. Akan tetapi, programnya lebih bersifat sosial.

Baca juga: Budi Utomo: Sejarah Berdiri dan Peranannya

Hal itu karena Belanda masih melarang organisasi politik ada di Indonesia.

Sehingga, Budi Utomo awalnya organisasi pelajar dengan para pelajar STOVIA sebagai intinya dan gerakan awal hanya di Jawa dan Madura.

Tujuan Budi Utomo

Tujuan Budi Utomo terdiri dari sebagai berikut:

  • Menyadarkan kedudukan masyarakat Jawa, Sunda, dan Madura pada diri sendiri.
  • Berusaha meningkatkan kemajuan mata pencaharian serta penghidupan bangsa dengan memperdalam kesenian dan kebudayaan.
  • Menjamin kehidupan sebagai bangsa yang terhormat
  • Fokus pada masalah pendidikan, pengajaran, dan kebudayaan.
  • Membuka pemikiran penduduk Hindia seluruhnya tanpa melihat perbedaan keturunan, kelamin, dan agama.

Dari tujuan tersebut, Budi Utomo secara tersirat mencakup kehormatan bangsa. Bangsa yang terhormat adalah bangsa yang memiliki derajat yang sama dengan bangsa lain.

Sedangkan Bangsa Indonesia saat itu tidak terhormat karena dijajah Belanda.

Dari tujuan tersebut, Budi Utomo memiliki cita-cita tersembunyi yang kemudian menjadi cita-cita kaum Nasiona Indonesia.

Namun, Budi Utomo tetap tidak bisa mendeklarasikan sebagai organisasi politik secara teranng-terangan. Karena Belanda selalu mengawasi pergerakan Budi Utomo dengan ketat.

Bahkan rapat-rapat yang dilakukan Budi Utomo selalu diawasi. Budi Utomo sempat dianggap sebagai ancaman bagi kedudukan bangsawan yang saat itu menjadi penguasa birokrasi dan bekerja sama dengan Belanda.

Baca juga: Pergerakan Nasional di Indonesia, Diawali Organisasi Budi Utomo

Namun, kehadiran Budi Utomo yang membangkitkan persatuan bangsa Indonesia memicu lahirnya organisasi lain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Kekurangan Perseroan Terbatas (PT)

5 Kekurangan Perseroan Terbatas (PT)

Skola
Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Mengapa Air Termasuk Zat Tunggal?

Skola
Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Garam Dapur Termasuk Senyawa Organik atau Anorganik?

Skola
Fungsi Batang pada Tumbuhan

Fungsi Batang pada Tumbuhan

Skola
Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Apa Fungsi Air Ketuban pada Kehamilan?

Skola
Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Pengertian, Sifat, dan Contoh dari Bilangan Berpangkat

Skola
Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Apa Nama Benda Langit yang Berkelip Pada Malam Hari?

Skola
Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Mengenal 20 Sumber Makanan Protein Nabati

Skola
5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

5 Kekurangan Model Komunikasi Dance

Skola
Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Apa Tujuan Manusia Melestarikan Tumbuhan?

Skola
Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Apa Itu Kalimat dan Bagaimana Contohnya?

Skola
Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Lembaga Legislatif: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com