Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 6 Jenis Cinta, Mana Paling Cocok Untukmu?

Kompas.com - 16/05/2023, 20:00 WIB
The Conversation,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

Oleh: Rachel Grieve

CINTA adalah kekuatan yang kompleks dan kuat yang dimainkan dalam sejumlah cara yang emosional, kognitif, dan sosial.

Baca juga: Penyebab Manusia Jatuh Cinta Menurut Sains

Ketika kita mencintai seseorang, kita merasakan gairah emosional di hadapannya.

Kita juga akan memiliki serangkaian pemikiran (atau kognisi) tentang orang tersebut, dan pengalaman kita sebelumnya dapat membentuk gagasan kita tentang apa yang kita harapkan dalam hubungan kita.

Sebagai contoh, jika kamu percaya pada cinta pada pandangan pertama maka kamu akan lebih mungkin mengalaminya.

Namun, kita menggunakan kata cinta dalam berbagai konteks. Kamu mungkin mengatakan bahwa kamu mencintai pasanganmu, atau keluargamu, atau sahabatmu, pekerjaanmu, atau bahkan mobilmu.

Jelas, kamu menggunakan istilah ini dengan berbagai cara yang menyoroti berbagai dimensi cinta.

Orang Yunani kuno telah menggambarkan beberapa jenis cinta. Mengikuti bangsa Yunani, sosiolog dan aktivis John Alan Lee mengemukakan bahwa ada enam jenis cinta.

Perlu diingat bahwa meskipun jenis cinta ini dapat dianggap sebagai “tipe”, kita tidak selalu bisa dikategorikan pada satu tipe saja. Kita bisa memiliki jenis cinta yang dominan, tetapi kita juga akan memiliki beberapa elemen dari jenis cinta yang lainnya.

Demikian pula, jenis cinta yang kita pegang dapat berubah seiring berjalannya waktu berdasarkan pengalaman dan interaksi kita dengan pasangan. Berikut ini 6 jenis cinta menurut sosiolog.

Baca juga: Apakah Hewan Bisa Merasakan Cinta?

1. Eros

Jenis cinta ini biasanya romantis dan seperti dongeng. Keindahan fisik adalah hal yang penting dalam jenis cinta ini.

Ketertarikan terjadi dengan sangat kuat dan langsung (“dari atas sampai ke bawah”), dan pencinta Eros merasakan dorongan yang mendesak untuk memperdalam hubungan secara emosional dan fisik.

Karena orang-orang ini menyukai perasaan jatuh cinta, mereka cenderung menjadi monogami serial, bertahan dalam suatu hubungan selama masih terasa segar dan menarik, lalu berpindah sehingga mereka dapat mengalami perasaan yang sama lagi dengan seseorang yang baru.

2. Storge

Ilustrasi pasangan.shutterstock Ilustrasi pasangan.

Tipe cinta storge cenderung stabil dan berkomitmen dalam hubungan mereka. Mereka menghargai persahabatan, kedekatan psikologis, dan kepercayaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com