Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Planet-planet Bisa Beredar Mengelilingi Matahari?

Kompas.com - 31/01/2022, 21:02 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Para astronom sempat menduga bahwa semua benda langit, seperti matahari, Bulan, planet, dan bintang, beredar mengelilingi Bumi dalam serangkaian bola kristal. 

Namun, seiring berkembangnya ilmu pengetahuan modern, para astronom mendapatkan banyak pemahaman baru mengenai tata surya

Mereka menemukan bahwa semua planet, termasuk Bumi, sebenarnya beredar mengelilingi matahari.

Mengapa planet-planet bisa beredar mengelilingi matahari?

Dilansir dari Astronomy Department, Cornell University, alasan dasar mengapa planet-planet beredar mengelilingi matahari adalah karena gravitasi matahari membuat planet tetap pada orbitnya. 

Ini sama seperti Bulan yang mengorbit Bumi karena adanya tarikan gravitasi Bumi.

Baca juga: Matahari Terbenam Lebih Lambat, Ini Daftar Wilayah yang Akan Mengalaminya

Selama ini, Bumi bergerak dalam orbit elips mengelilingi Matahari dan bukan ditarik sepenuhnya.

Hal ini terjadi karena Bumi memiliki kecepatan yang arahnya tegak lurus dengan gaya tarikan matahari. 

Jika matahari tidak ada, Bumi akan bergerak dalam garis lurus. Tetapi, gaya gravitasi matahari mengubah arahnya dan menyebabkan Bumi mengelilingi Matahari dalam orbit elips. 

Terdapat dua gaya berlawanan yang bekerja pada planet-planet, yakni gravitasi yang menariknya ke dalam dan inersia orbitnya yang mendorongnya keluar. 

Jika gaya gravitasi dominan, planet-planet akan berputar ke dalam. Sedangkan, jika inersia dominan, planet-planet akan berputar keluar.

Baca juga: 5 Ciri-ciri Planet Jupiter

Dilansir dari Universe Today, sebelum para astronom mengetahui bahwa matahari adalah pusat tata surya, Bumi dianggap sebagai pusatnya dalam model geosentrisme.

Model tata surya baru yang lebih akurat baru muncul pada abad ke-16, setelah astronom asal Polandia, Nicolai Copernicus, menerbitkan buku yang berjudul On the Revolutions of the Heavenly Bodies.

Copernicus secara akurat "mengatur ulang" tata surya, menempatkan matahari di pusatnya dalam model heliosentris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com