Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pentingnya Menjaga Tandon Air Tetap Sejuk Saat Musim Kemarau

Kompas.com - 22/05/2024, 06:00 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber Ori Plast

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehadiran tandon air sangat penting memastikan ketersedian akses terhadap air bersih dan aman.

Namun, selama bulan-bulan musim kemarau panjang, air yang disimpan bisa menjadi terlalu panas sehingga dapat menyebabkan berbagai masalah, seperti berkurangnya kualitas dan kuantitas air.

Meningkatnya suhu air di dalam tandon juga dapat mendorong pertumbuhan bakteri dan mikroorganisme lainnya.

Baca juga: Begini Cara Memilih Ukuran Tandon Air yang Sesuai Kebutuhan di Rumah

Pertumbuhan bakteri dan mikroorganisme sangat berbahaya karena dapat mencemari air dan membuatnya tidak aman untuk diminum karena ada perubahan rasa. 

Suhu air yang meningkat dapat menyebabkan air memuai sehingga dapat meluap atau tumpah dari tangki. Hal ini dapat mengakibatkan hilangnya simpanan air.


Oleh karena itu, penting untuk menjaga tangki air Anda tetap sejuk selama musim panas untuk menghindari masalah ini.

Untuk menjaga air tetap sejuk, Anda harus menghalangi paparan sinar matahari secara langsung ke tandon.

Baca juga: 3 Faktor yang Bikin Tandon Air Plastik Berumur Lebih Panjang

Salah satu cara untuk memberi naungan pada tandon air adalah dengan menanam pohon peneduh di sekitar tandon.

Anda juga bisa memasang kanopi atau atap di atas tandon air dapat memberikan keteduhan dan perlindungan dari sinar matahari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com