Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER PROPERTI] Mal Menengah Atas Favorit Warga Jabodetabek

Kompas.com - 17/01/2024, 07:53 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi para pengunjung dan tenant di daerah Jabodetabek, mal yang masuk kategori menengah atas menjadi favorit sepanjang tahun 2023.

Hal ini membawa pengaruh baik pada tingkat hunian ruang ritel di mal tersebut yang dapat mencapai angka 85 hingga 90 persen.

Head of Research Colliers Indonesia Ferry Salanto menyampaikan preferensi masyarakat yang lebih memilih berkunjung ke mal segmen menengah atas lantaran tersedia fitur-fitur yang lebih kekinian atau up to date.

"Memang untuk mal-mal kelas menengah dan atas, mereka biasanya lebih up to date dengan kondisi atau dinamika yang terjadi di industri ritel sehingga lebih banyak menarik pengunjung," ujar Ferry dalam laporan Kondisi Pasar Properti Kuartal IV-2023.

Saat ini konsumen tak hanya melihat ritel sebagai tempat berbelanja semata namun juga tempat orang mencari pengalaman ataupun mencari suasana baru.

Baca informasi lengkapnya di sini Mal Menengah Atas Favorit Warga Jabodetabek

Giantara Serpong City telah memulai pembangunan unit rumah tahap 1 yaitu Klaster Nerin, yang habis terjual 122 unit.

Giantara Serpong City yang dikembangkan Giantara Group berdiri di atas lahan seluas 109 hektar, dan Nerin merupakan klaster pertama yang mulai dipasarkan sejak tahun 2023 lalu.

Giantara Serpong City berada di Cisauk yang menyatu dengan kawasan Serpong yang telah menjadi trend center perkembangan properti.

Marketing Director Giantara Group Zico Machriebie mengatakan, dimulainya pembangunan klaster ini merupakan bentuk komitmen untuk mempercepat jadwal serah terima kunci kepada konsumen pembeli.

"Sebelumnya, dalam perjanjian jual beli, kami menjadwalkan pembangunan selama 24 bulan. Untuk mengapresiasi konsumen, kami memangkas waktu pembangunan hanya 12 bulan. Semoga sebelum akhir tahun 2024 ini sudah bisa dilakukan proses serah terima kunci," jelas Zico, dalam rilis Senin (15/1/2024).

Baca informasi lengkapnya di sini Giantara Serpong City Mulai Dibangun, Percepat Jadwal Serah Terima

Kementerian PUPR telah merampungkan penggantian atau duplikasi 37 Jembatan Callender Hamilton (CH) di Pulau Jawa selama periode tahun 2021-2023.

Beberapa di antaranya juga telah diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada awal tahun 2024.

Proyek dengan total nilai investasi Rp 5,3 triliun ini tersebar di Banten sebanyak 3 jembatan, Jawa Barat 16 jembatan, Jawa Tengah 9 jembatan, dan Jawa Timur 9 jembatan.

Lantas, apa itu Jembatan Callender Hamilton? Baca informasi lengkapnya di sini Beres Diganti Kementerian PUPR, Apa Itu Jembatan Callender Hamilton?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com