Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhub Sebut Pelayanan Pelabuhan Domestik Sekupang Lumayan Baik

Kompas.com - 09/07/2023, 15:51 WIB
Hadi Maulana,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Menteri Perhubungan Republik Indonesia (Menhub RI) Budi Karya Sumadi mengunjungi Pelabuhan Domestik dan Internasional yang ada di Kawasan Sekupang, Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

“Sengaja saya menyempatkan diri ke untuk meninjau Pelabuhan Domestik dan Internasional yang ada di Sekupang ini, tujuannya tak lain untuk menanyakan perihal kenyamanan penumpang selama menggunakan fasilitas kedua pelabuhan ini,” kata Budi ditemui di Pelabuhan Domestik Sekupang, Sabtu (9/7/2023).

Menurutnya, sejauh ini ini kondisi Pelabuhan Domestik Sekupang menurutnya sudah lumayan baik, namun demikian ke depan masih banyak yang harus diperbaiki di pelabuhan tersebut.

“Salah satunya sistem perparkiran, penempatan ruang tunggu dan beberapa fasilitas lainnya,” terang Budi.

Baca juga: Pelabuhan Batu Ampar Didatangi Sesmenko Perekonomian

Direktur Badan Usaha Pelabuhan (BUP) BP Batam Dendi Gustinandar menambahkan, Menhub sempat berkomunikasi dengan pengguna jasa transportasi laut di Pelabuhan Domestik dan Internasional Sekupang terkait pelayanan yang diberikan.

"Karena itu, kami terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para pengguna jasa transportasi laut," imbuh Dendi.

Tidak hanya itu, Dendi juga menyampaikan beberapa hal kepada Budi Karya Sumadi selama kunjungan dilakukan.

Di antaranya peningkatan penumpang pasca Pandemi Covid-19 melandai. Termasuk sejumlah rencana pengembangan fasilitas pelabuhan ke depannya serta perbaikan layanan yang ada.

Untuk pelabuhan domestik, BUP BP Batam mencatat bahwa rata-rata penumpang naik setiap bulannya mencapai 45.523 orang sepanjang Januari 2022 sampai Juni 2023. Sedangkan penumpang turun sebanyak 44.731 orang per bulannya.

Pada periode yang sama, rata-rata penumpang naik di pelabuhan internasional mencapai 13.244 orang per bulannya. Sementara, penumpang turun sebanyak 13.046 orang per bulannya.

“Saya menyampaikan bahwa jumlah penumpang, baik domestik dan internasional, terus mengalami perbaikan sejak Pandemi Covid-19 melandai. BUP BP Batam pun terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan bagi kenyamanan para pengguna jasa,” pungkas Dendi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com