Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bina Marga Kucurkan Rp 1,4 Triliun untuk Program Padat Karya

Kompas.com - 31/08/2022, 21:04 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA,KOMPAS.com - Hingga bulan Agustus tahun 2022, Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga Kementerian PUPR telah mengucurkan dana sebesar Rp 1,4 triliun untuk pelaksanaan program padat karya.

Namun dana tersebut ternyata baru terealisasi 34,12 persen dari rencana anggaran pagu tahun 2022 sebesar Rp 4,3 trilun.

Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Marga Kementerian PUPR Hedi Rahadian mengatakan banyaknya tenaga kerja yang terserap untuk program padat karya hingga Agustus 2022 mencapai 48.498 orang.

Baca juga: Teralokasi Rp 290 Miliar, Dicari 8.286 Pekerja untuk Padat Karya Sanitasi Ponpes

“Besar penyerapan tenaga kerja sudah mencapai 85 persen dari rencana awal yakni sebesar 57.056 orang,” jelas Hedi dalam dalam Rapat Dengar Pendapat bersama dengan Komisi V DPR RI di Jakarta, Rabu (31/8/2022).

Terdapat tiga program padat karya yang dijalankan oleh Bina Marga yakni padat karya rutin, padat karya revitalisasi drainase, dan padat karya non tunai.

Untuk padat karya rutin, total anggaran yang sudah terealisasi tahun ini adalah Rp 762,9 miliar dan menyerap 31.569 orang tenaga kerja.

Program padat karya rutin ini terbagi atas dua yakni padat karya rutin jalan dan padat karya rutin jembatan.

Sementara untuk program padat karya revitalisasi drainase, jumlah dana yang sudah tersalurkan adalah Rp 348,6 miliar, dengan total serapan tenaga kerja 10.860 orang.

Untuk program padat karya non tunai, Bina Marga besar anggaran yang sudah direalisasi adalah Rp 361 miliar dan menyerap 6.069 orang tenaga kerja.

Baca juga: Dicari, 60.000 Tenaga Kerja untuk Program Padat Karya Cipta Karya 2022

Program Padat Karya merupakan program pemanfaatan sumber daya manusia lokal untuk bekerja di berbagai proyek infrastruktur milik pemerintah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com